Categories: Sekadau

Sambut Bulan Suci Ramadhan 1438 H, Warga Sungai Ringin Hiasi Sepanjang Jalan Tamtama Dengan Lampu Hias

KalbarOnline, Sekadau – Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1438 Hijriyah, warga Desa Sungai Ringin yang terletak di Jalan Tamtama menghiasi sepanjung jalur Tamtama dengan lampu-lampu hias, yang merupakan hasil swadaya warga setempat terutama di Kampung Longcam dan sekitarnya.

Lampu jalan tersebut dibentuk mengikuti lekukan kuba masjid dan berbagai hiasan yang bertuliskan “Marhaban Ya Ramadhan” dan lain semacamnya yang menghiasi Jalan Tamtama Sungai Ringin, yang menunjukan antusiasme dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan.

“Dananya merupakan swadaya masyarakat dan sumbangan warga-warga di sini, untuk dibelikan material lampu dan kabel listrik,” jelas Agus Maulana salah seorang tokoh pemuda Jalan Tamtama disela-sela pemasagan lampu jalan sepanjang jalur Jalan Tamtama, Sungai Ringin yang diperkirakan mencapai 300 lebih lampu.

“Ramadhan di Desa Sungai Ringin, memiliki kesan nilai positif serta pengaruh mendalam bagi anak-anak atau kaum muda di Jalan Tamtama, maklum kami orang-orang tepi Sungai Kapuas,” timpalnya.

Suasana khas Ramadhan yang terjadi di masyarakat tepi Sungai Kapuas tersebut sangat meriah, terasa ketika kita memasuki kampung atau Masjid dan Surau dengan berbagai kegiatan shalat tarawih dan tadarus didalamnya. Suasana Ramadhan yang meriah di jalanan Tamtama Sungai Ringin, yang sulit dijumpai selain di Bulan Suci Ramadhan. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

1 hour ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

1 hour ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

2 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

2 hours ago

Balita 4 Tahun di Binjai Hulu Tewas Usai Terjatuh ke Sungai Kapuas

KalbarOnline, Sintang - Balita berusia 4 tahun, Ahmad Al Fikri ditemukan tewas usai terjatuh di…

2 hours ago