Categories: Sekadau

Polisi Kawal Ketat Pendistribusian Soal UN di Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Jajaran Kepolisian di wilayah Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat mengawal ketat pendistribusian soal Ujian Nasional (UN) yang sudah menyebar ke seluruh kecamatan wilayah setempat dan dititip di masing-masing Polsek wilayah Sekadau.

Kapolres Sekadau melalui Kasat Sabhara Polres Sekadau, Iptu Sri Mulyono mengatakan bahwa UN merupakan dokumen negara sehingga wajib dikawal dan diamankan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Apalagi menyangkut nasional, saat ini sudah tersebar di setiap kecamatan di Sekadau,” ujarnya melalui pesan singkat.

Ia menambahkan bahwa pada 29 Maret 2017 pagi sekitar pukul 08.00 hingga jam 10.00 WIB, telah dilaksanakan kegiatan serah terima dan pendistribusian naskah UN, kepada beberapa sekolah, diantaranya SMA PGRI Tapang Semadak (1 box), SMA AL Rahman Sekadau (1 box), SMAN 3 Sekadau Hilir (1 box), SMAN 1 Nanga taman (1 box), SMAN 1 Nanga Mahap (2 box).

“SMAN 1 Sekadau Hulu 1 box, SMAN 2 Sekadau 1 box, SMAN 4 Sekadau Hilir 1 box, dan MA Negeri Sekadau Hilir 1 box, serta SMA S PGRI 05 Rawak 1 box. Pelaksanaan berjalan lancar aman terkendali. Dan tadi pagi juga sekitar pukul 11.00, di SMA Karya Jalan Rawak, diadakan pertemuan para Kepala Sekolah, membahas mekanisme penyelenggaraan UN di wilayah rayon Sekadau hilir,” tutupnya.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sekadau, Djemain Burhan saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, mengenai pendistribusian naskah UN mengatakan bahwa pendistribusian soal UN sudah tiba di Sekadau.

“Ya soal UN sudah sampai dan sudah kita serahkan ke MKKS, dan dari polres yang hadir. Selanjutnya pengamanan oleh Polres. Khusus buat adik-adik yang mengikuti UN persiapkan diri dengan baik, baik itu jasmani dan rohani. UN bukan hal yang menakutkan dan tetap percaya diri,” pesannya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Gelapkan Barang Indogrosir, Dua Karyawan dan Seorang Penadah Diciduk Polisi

KalbarOnline, Kubu Raya - PT Inti Cakrawala Citra (Indogrosir) mengalami kerugian besar akibat penggelapan barang…

41 mins ago

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

13 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

13 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

13 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

14 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

14 hours ago