Categories: Sintang

Jarot Lepas Kontingen Pesparawi Sintang

KalbarOnline, Sintang – Sebelum berangkat ke Kabupaten Sanggau untuk mengikuti lomba Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke VIII Tingkat Propinsi Kalimantan Barat pada 24-29 oktober 2016. Sebanyak 285 orang peserta Pesparawi kontingen Kabupaten Sintang,  mengikuti acara pelepasan di Pendopo Bupati Sintang, Jum’at (21/10/2016) malam.

Pelepasan kontingen ini dilakukan oleh Bupati Sintang Jarot Winarno ditandai dengan penyerahan Bendera Pemkab Sintang.

Dalam Sambutannya Bupati Sintang Jarot Winarno, berpesan kepada  seluruh anggota kontingen Pesparawi Kabupaten Sintang, agar menjadikan keikutsertaan pada ajang  ini dilandasi  semangat ibadah dan sportivitas.

“Pertahankan tradisi bahwa daerah kita selalu mendapat prestasi yang bagus dalam ajang Pesparawi. Selain itu, yang juga perlu diingat agar para anggota kontingen dapat menjadi tamu yang baik, menjaga citra dan nama baik daerah, saling menghormati dan menghargai sesama kontigen yang ada,” pesan Bupati Sintang.

“kepada para pelatih, pendamping dan ofisial, agar dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada seluruh anggota kontingen. lakukan tugas dengan iklas dan penuh tanggungjawab sehingga kontingen  kita dapat sukses mengikuti perlombaan yang ada di pesparawi ini,” tambah Bupati Sintang.

Dikatakannya Pesparawi adalah perhelatan keagamaan yang mendorong umat kristiani untuk senantiasa taat dan bersyukur kepada Tuhan, yang diekspresikan dengan bernyanyi.

“nyanyian ibadah rohani selain mampu meresapi nilai-nilai agama melalui nada-nada yang indah, juga  mampu menggugah kekebersamaan dan persaudaraan karena dilantunkan dengan harmonis bersama-sama dalam kelompok paduan suara,” kata Bupati.

Bupati melanjutkan, kegiatan Pesparawi bukan sekedar suatu perlombaan yang mencari peserta terbaik, tetapi didalamnya terkandung aktifitas keagamaan yang ingin membentuk insan yang beriman dan bertaqwa baik sebagai individu maupun sebagai warga negara. Dalam konteks pembangunan kabupaten Sintang, event pesparawi  sangat relevan dengan upaya kita bersama mewujudkan masyarakat kabupaten Sintang yang religius.

“kegiatan pesparawi menjadi upaya nyata kita membentuk karakter yang beriman, bertaqwa, bersahaja dan toleran, yang ada pada konsep membangun masyarakat yang religus,” kata Bupati.

“oleh karena itu, saya dan kita semua wajib mendukung penuh keikutsertaan kita dalam pelaksanaan pesparawi se-Kalimantan Barat yang akan dilaksanakan di Kabupaten Sanggau tahun ini,” sambungnya.

“pada kesempatan yang baik ini, saya mengajak umat kristiani kabupaten Sintang, untuk dapat menjadi pelopor terwujudnya masyarakat kabupaten Sintang yang religius, yang didalamnya umat kristiani semakin memperkokoh keimanan, mengembangkan sikap yang terbuka, toleran dan mampu bekerjasama dengan umat-umat beragama lainnya di kabupaten Sintang.” pungkasnya

Sementara Ketua Umum Lembaga Pengembangan  Pesparawi Daerah Kabupaten Sintang , Rosmiati Simanjuntak menjelaskan bahwa Pesparawi dilaksanakan untuk meningkatkan keimanan umat kristiani Kalimantan barat, Menaikan ungkapan puji dan syukur kepada Tuhan, mempupuk kebersamaan antar umat beragama, menumbuhkan kembangkan  aspirasi dan kreasi umat kristen dalam musik dan seni gerejawi, serta meningkatkan mutu paduan suara gerejawi kabupaten Sintang.

“Tim Kabupaten Sintang yang berjumlah 285 orang akan mengikuti seluruh jenis perlombaan yakni ada 12 kategori. Kami mohon dukungan doa dari masyarakat kabupaten Sintang sehingga tim Sintang mendapatkan prestasi yang baik dan mengharumkan nama Kabupaten Sintang,” pinta Rosmiati Simanjuntak. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

1 hour ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

2 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

2 hours ago

Mengenal Silotuang, Alat Musik Tradisional yang Dikenalkan Merah Jingga di Pekan Gawai Dayak Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Band asal Pontianak, Merah Jingga sukses meriahkan panggung Pekan Gawai Dayak Kalbar…

6 hours ago

Kerusakan Jalan Provinsi Semakin Parah, FP3KKU Minta Pemprov Kalbar Segera Lakukan Perbaikan

KalbarOnline, Kayong Utara - Sudah bertahun-tahun ruas jalan provinsi Sukadana - Teluk Batang di Kabupaten…

6 hours ago

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

16 hours ago