Categories: Ketapang

Sekda Ketapang Bahas Jalan Pelang Saat Pimpin Apel Pagi

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo mengingatkan agar pengerjaan Jalan Pelang – Indotani dan Kepuluk – Batu Tajam segera dilaksanakan.

Alexander pun meminta Asisten II dan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) untuk memberi perhatian khusus terhadap percepatan pengerjaan tersebut.

Hal tersebut disampaikan Sekda Ketapang saat memimpin apel pagi di halaman Kantor Bupati Ketapang, pada Senin (22/04/2024).

Dirinya mengatakan, kalau seharusnya proses lelang Jalan Pelang – Indotani, Kepuluk – Batu Tajam tersebut sudah dilaksanakan pada Maret lalu. Dengan demikian, pada April ini proses pengerjaannya sudah bisa mulai.

“Jika proses lelang sudah selesai, Jalan Pelang – Indotani, Kepuluk – Batu Tajam harus segera dikerjakan,” ucapnya.

Alexander menekankan, pengerjaan Jalan Pelang – Indotani, Kepuluk – Batu Tajam tersebut merupakan kebutuhan masyarakat.

“Jangan sampai ada opini liar yang menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang tidak punya hati nurani. Punya mata, tetapi tidak bisa melihat jalan yang hancur,” ujarnya.

Selain itu Alexander berterima kasih kepada para asisten, staf ahli, kabag dan seluruh pejabat, para OPD yang telah melaksanakan tugas on the track sampai hari ini.

“Saya harap tidak ada kegiatan-kegiatan yang terlambat,” ujarnya.

Alexander juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pol PP, yang telah melaksanakan tugas dengan sangat baik pada apel pagi.

Selain itu, Alexander juga meminta Asisten III dan Bagian Umum untuk merawat dan menjaga kebersihan lingkungan dan Kantor Bupati. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

3 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

3 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

3 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

4 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

7 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

7 hours ago