Categories: Kapuas Hulu

Kodim Putussibau Laksanakan Kegiatan UKP dan Garjas A dan B Secara Periodik

KalbarOnline, Putussibau – Kasdim 1206/Putussibau, Mayor Inf Supriyono memimpin Uji Kenaikan Pangkat (UKP) dan Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) A dan B secara periodik kepada sejumlah personel Kodim 1206/Putussibau, di GOR Uncak Kapuas, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Senin (22/04/2024).

UKP merupakan kegiatan yang dilakukan personel TNI sebagai syarat untuk kenaikan pangkat, sedangkan garjas periodik merupakan kegiatan kesehatan jasmani personel TNI yang dilakukan secara rutin setiap tiga bulan sekali, meliputi Samapta A dan B. Samapta A, yakni lari 12 menit dan tes kesegaran B meliputi pull up, sit up, push up selama 1 menit, dan shuttle run.

Dalam kegiatan UKP dan garjas periodik, Kodim Putussibau bekerja sama dengan dinas kesehatan, yang membantu mendukung keperluan medis dan tenaga kesehatan untuk menunjang administrasi kesehatan personel.

Kasdim Putussibau, Mayor Inf Supriyono menyampaikan, garjas sendiri merupakan program yang harus dilaksanakan oleh setiap prajurit TNI-AD dan sangat menunjang bagi prajurit yang akan melaksanakan usul kenaikan pangkat, maupun sebagai kelengkapan administrasi mengikuti pendidikan dalam alih golongan serta program lainnya.

“Untuk itu, apabila ada waktu kegiatan pembinaan fisik harus dilatihkan secara teratur dan berjenjang,” ujarnya.

Mayor Inf Supriyono juga menekankan, kepada seluruh anggota yang akan melaksanakan tes garjas, agar melaksanakannya dengan serius dan tetap memperhatikan faktor keamanan diri sendiri.

“Jangan sampai terjadi hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri,” pesan Kasdim Supriyono. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

6 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

7 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

7 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

7 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago