Categories: PontianakSosBud

Banjir di Desa Senakin Landak Surut, BPBD Provinsi Tetap Imbau Masyarakat Waspada

KalbarOnline, Pontianak – Banjir bandang yang sempat menerjang Desa Senakin, Kecamatan Sengah Temila, Kabupaten Landak pada Rabu 17 April 2024 kini telah surut.

Berdasarkan data terbaru yang dikeluarkan oleh BPBD Provinsi Kalimantan Barat, bahwa posisi ketinggian air paling tinggi saat ini, di beberapa dusun yang terdampak, hanya sekitar 5 – 10 cm.

“Sekarang masyarakat sudah mulai membersihkan rumah dari lumpur dampak dari banjir bandang kemarin,” ujar Ketua Satgas Informasi Bencana BPBD Provinsi Kalbar, Daniel, Kamis (18/04/2024).

Ia mengatakan, dampak banjir di Desa Senakin turut mengakibatkan padi yang baru ditanam di area persawahan ikut terbawa arus banjir.

“Kita mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada, karena hujan dengan intensitas lebat masih berpotensi terjadi di Kabupaten Landak,” kata Daniel.

Berdasarkan data BPBD Provinsi Kalbar,  ada 14 dusun di Desa Senakin yang terdampak banjir pada 17 April 2024.

“Dengan total sebanyak 674 KK terdampak dan sebanyak 2.483 jiwa yang tersebar di 14 dusun terdampak banjir,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago