Categories: PontianakSosBud

Pj Gubernur Harisson Gelar Open House Hari Pertama Idul Fitri 1445 H

KalbarOnline, Pontianak – Di hari pertama perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah, Rabu (10/04/2024), Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson bersama keluarga menggelar open house di Pendopo Gubernur Kalbar, Jalan A Yani Pontianak. Open house itu dimulai dari dari pukul 09.00 WIB sampai 17.00 WIB.

Tamu dari berbagai lapisan masyarakat tampak datang, mulai dari kepala daerah, forkopimda, tokoh adat, tokoh masyarakat serta tokoh agama. Kehadiran mereka disambut hangat oleh Pj Gubernur Harisson didampingi Pj Ketua TP PKK Provinsi Kalbar, Windy Prihastari Harisson. Silaturahmi berlangsung penuh kekeluargaan.

Tak hanya itu, para tamu yang hadir di Open House juga tak menyia-nyiakan kesempatan untuk mengabadikan moment dengan berfoto bersama.

Harisson mengatakan, Idul Fitri ini merupakan momen yang baik bagi semua umat atau semua pihak untuk saling mengunjungi, saling bermaaf-maafan serta memperbaiki hubungan agar kembali harmonis, sebagaimana yang diharapkan, Kalbar harus tetap bersatu di tengah perbedaan dan keberagaman.

“Open house atau silaturahmi ini dalam rangka kita sesama umat muslim saling memaafkan terhadap kekhilafan yang mungkin tidak sengaja kita lakukan selama kehidupan kita sehari-hari,” terangnya.

Tak hanya itu, di momen perayaan Idul Fitri 1445 H, Harisson juga mengucap syukur atas berkat dari Allah SWT yang telah memberikan kesehatan hingga saat ini.

“Kita bersyukur masih diberikan kesehatan, sehingga bisa merayakan Idul Fitri,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Pj Gubernur dan keluarga juga memberikan ucapan Selamat Merayakan Idul Fitri.

“Saya mengucapkan taqabbalallahu minna wa minkum, ja’alanallahu minal ‘aidin wal faizin. Selamat hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin. Semoga seluruh amalan yang kita kerjakan di bulan Ramadhan ini diterima oleh Allah SWT.” ucap Harisson.

Di sela-sela waktu open house silaturahmi Idul Fitri, Pj. Gubernur Harisson juga menyempatkan untuk bersilaturahmi di kediaman Gubernur Provinsi Kalimantan Barat Periode 2018 – 2023, Kapolda Kalbar dan Pangdam XII Tanjungpura yang juga mengadakan Open House. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

54 mins ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

1 hour ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

4 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

4 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

11 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

11 hours ago