Categories: PontianakSosBud

Windy Tunaikan Janji Beri Bantuan Sepeda Untuk Anak Penggali Kubur

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Ikatan Alumni Sekolah Menengah Atas Negeri 1 (IKA-Smansa) Pontianak, Windy Prihastari menepati janjinya untuk berkunjung ke salah satu rumah pelajar SMA Negeri 1 Pontianak, yang masuk dalam kategori keluarga kurang mampu.

Pelajar atas nama Dinda itu sebelumnya telah bertemu Ketua IKA SMANSA, Windy saat berkunjung ke SMA Negeri Pontianak dalam aksi sosial berbagai hampers dan uang tunai pada momentum jelang Idul Fitri.

Saat itu, Windy pun sempat bertemu dan berbincang dengan Dinda, yang mana ayahnya bekerja sebagai penggali kubur, dan ibunya telah lama tiadanya. Bahkan untuk ke sekolah saja, Dinda kerap diantar oleh tetangganya.

Dinda tinggal bersama ayah dan kedua adiknya. Dengan keterbatasan keluarganya itu, tak menyurutkan semangat Dinda untuk terus menuntut ilmu.

Berkunjung langsung ke rumah pelajar tersebut, Windy yang juga sebagai Kepala Disporapar Kalbar itu pun turut membawa hadiah sepeda, hampers dan kado ceria untuk keluarga Dinda, yang bertempat di Gang Wak Dalek, Kota Pontianak, Sabtu 6 April 2024.

“Kami keluarga besar IKA-Smansa Pontianak ingin memberikan perhatian kepada Dinda, yang mana keluarga ini masih mempunyai adik-adik kecil. Saya janji kemarin (saat kunjungan ke sekolah) akan membelikan sepeda buat Dinda sekolah, untuk ekskul, untuk Dinda bantu bapak ke pasar, nah ini adalah sepedanya Dinda,” ungkap Windy saat menyerahkan bantuan sepeda tersebut.

Windy pun berpesan agar Dinda semakin bersemangat dan tambah giat dalam belajar, serta termotivasi untuk lebih baik lagi dan berprestasi serta membanggakan keluarga.

“Jadi Dinda bisa menjadi contoh untuk adik-adiknya, agar bisa membanggakan keluarga, membanggakan sekolah dan membanggakan Kalbar,” pesannya.

Dalam kesempatan itu, Dinda menyampaikan banyak terima kasih kepada keluarga besar IKA-Smansa Pontianak, khususnya Windy Prihastari yang telah membantu, dan memberikan perhatian kepada dirinya beserta keluarga.

“Saya benar-benar bersyukur atas semua ini, dan saya juga tidak bisa berkata apa-apa, saya hanya mengucapkan ribuan terima kasih, semoga ini juga bermanfaat, memotivasi juga, dan semoga yang membantu dilancarkan rezekinya, dimudahkan urusan, diberikan kesehatan,” pungkas Dinda. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

4 hours ago

Wakili Bupati, Absalon Buka Sosialisasi dan Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Staf Ahli Bupati Ketapang bidang Kemasyarakatan dan SDM, Absalon membuka…

4 hours ago

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

4 hours ago

Pj Wali Kota Imbau Sekolah Gelar Acara Perpisahan Secara Sederhana

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengimbau sekolah-sekolah khususnya SD dan SMP…

5 hours ago