Categories: Kubu RayaPolhum

Miliki Wilayah Paling Luas di Kubu Raya, Kamaruzaman Dukung Pemekaran Kecamatan Batu Ampar

KalbarOnline, Kubu Raya – Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mendukung percepatan pemekaran Kecamatan Batu Ampar untuk dapat segera terealisasi. Ia pun mendorong untuk dilakukannya langkah pertama, yakni pembentukan sejumlah desa baru sebagai salah satu syarat dari pemekaran kecamatan.

“Batu Ampar ini adalah kecamatan yang terluas dan terjauh untuk wilayah Kabupaten Kubu Raya. Ini ada rencana pemekaran namun terhambat persyaratan karena kurangnya desa. Mudah-mudahan dalam waktu dekat akan ada proses percepatan pembentukan desa-desa baru sehingga ini bisa dimekarkan,” kata Kamaruzaman saat menghadiri Safari Ramadhan di Kecamatan Batu Ampar, Kamis (28/03/2024).

Kamaruzaman menilai, pemekaran Kecamatan Batu Ampar menjadi hal yang urgen untuk dilakukan. Dengan adanya pemekaran, maka rentang kendali pemerintahan yang terlalu jauh dapat dipangkas. Ia menerangkan, Batu Ampar berbatasan dengan Kabupaten Sanggau, Kabupaten Kayong Utara, Kabupaten Ketapang dan Selat Karimata.

“Sehingga Batu Ampar ini perlu mendapatkan perhatian khusus,” ujarnya.

Dia menambahkan, Kecamatan Batu Ampar memiliki cukup banyak potensi. Selain mangrove, Batu Ampar juga punya potensi keanekaragaman hayati yang melimpah.

“Ini menjadi potensi sumber mata pencaharian masyarakat sehingga dari aspek transaksi ekonomi masyarakatnya cukup baik,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Pengurus PWI Kalbar 

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima audiensi dari Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia…

53 mins ago

Kamaruzaman Ajak Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak semua pihak untuk terus menjaga…

1 hour ago

Capai Indonesia Emas 2024 dengan Transformasi Digital

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menilai bonus demografi yang dimiliki…

1 hour ago

Pemkab Kubu Raya Serahkan Dana Hibah Pengamanan Pilkada kepada Polres dan Kodim

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya memberikan dana hibah kepada Polres Kubu Raya…

1 hour ago

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

5 hours ago