Categories: EkonomiPontianak

Sekda Mulyadi Tinjau Operasi Pasar Murah di Kantor Camat Pontianak Selatan

KalbarOnline, Pontianak – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi meninjau operasi pasar murah di Kantor Camat Pontianak Selatan, Senin (25/03/2024). Pasar murah ini menjual berbagai aneka komoditas, mulai dari beras, minyak goreng, telur sayuran hingga cabai merah subsidi.

“Operasi pasar murah ditujukan untuk membantu meringankan beban warga saat puasa maupun menjelang Idul Fitri,” katanya.

Mulyadi menyampaikan, untuk mekanisme pembelian komoditas yang ada di pasar murah, masyarakat hanya cukup mendatangi lokasi dan memilih barang keperluan yang ingin dibeli tanpa menggunakan kupon.

“Silakan masyarakat manfaatkan kesempatan ini,” katanya.

Selanjutnya Mulyadi berharap, dengan adanya operasi pasar murah ini, inflasi Kota Pontianak dapat terus terkendali, terlebih mendekati Idul Fitri seperti ini.

Sebagai informasi, setelah Kecamatan Pontianak Selatan, jadwal pasar murah selanjutnya akan digelar di Kecamatan Pontianak Barat pada Selasa (26/03/2024), kemudian Kecamatan Pontianak Kota pada Rabu (27/03/2024)  dan Kecamatan Pontianak Timur pada Jumat (05/04/2024) di lokasi kantor camat masing-masing.

Dalam kegiatan pasar murah tersebut, Pemkot Pontianak bekerja sama dengan banyak pihak, mulai dari Bank Indonesia Perwakilan Kalbar, Perum Bulog Divre Kalbar, Bank Kalbar, Perumda BPR Khatulistiwa Pontianak dan sejumlah perusahaan swasta.

“Subsidi yang besar diberikan atas kerja sama dengan pihak BUMD dan perbankan,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Windy Launching Gerakan Orang Tua Asuh Stunting OPD RSUD dr. Soedarso

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari Harisson meluncurkan…

39 seconds ago

Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Kejurnas Angkat Besi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat persiapan Kalimantan Barat sebagai…

3 mins ago

DPRD Sampaikan 21 Rekomendasi Terhadap LKPJ Gubernur Kalbar 2023

KalbarOnline, Pontianak - DPRD Provinsi Kalimantan Barat memberikan sebanyak 21 rekomendasi atau catatan terhadap Laporan…

6 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemegang Saham PT Jamkrida Kalbar Tambah Penyertaan Modal Tingkatkan Laba

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

8 mins ago

Kamaruzaman Sebut PKK Sebagai Mitra Strategis Pemerintah dalam Percepatan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan eksistensi gerakan PKK…

8 mins ago

Ani Sofian Tegaskan Dirinya Tak Miliki Akun Facebook, Warga Diminta Waspada Penipuan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak…

20 hours ago