Categories: PolhumPontianak

Kejari Pontianak Musnahkan Barang Bukti dari Seratusan Perkara

KalbarOnline, Pontianak –  Kejaksaan Negeri (Kejari) Pontianak menggelar pemusnahan ratusan barang bukti perkara tindak pidana yang telah memiliki kekuatan hukum tetap, di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Pontianak, Kamis (07/03/2024).

Kepala Kejaksaan Negeri Pontianak, Yulius Sigit Kristanto mengungkapkan, barang bukti yang dimusnahkan diantaranya berasal dari Tindak Pidana Orang dan Harta Benda (Oharda) sebanyak 28 perkara, Tindak Pidana Umum Lainnya (TPUL) sebanyak 27 perkara, dan Tindak Pidana Narkotika dan Zat Adiktif Lainnya sebanyak 66 perkara.

Adapun rincian narkotika yang dimusnahkan, antara lain sabu sebanyak 45,49 gram, ekstasi sebanyak 61,21 gram, ganjar sebanyak 4,95 gram.

Pemusnahan barang bukti kejahatan di Kejari Pontianak, Kamis (07/03/2024). (Foto: Indri)

“Ini bagian dari pelaksanaan eksekusi dari pelaksanaan sidang, di mana tersangka atau terpidana kita masukkan sesuai hukumannya, barang bukti yang dinyatakan pada putusan dirampas negara dan dimusnahkan, ini lah sebagai bukti atau wujud pelaksanaan kita dalam putusan,” kata Yulius.

Berbagai macam barang bukti tersebut dimusnahkan dengan berbagai cara. Seperti narkotika dilarutkan dalam cairan pembersih, kemudian untuk senjata tajam dimusnahkan dengan cara dipotong menggunakan mesin gerinda. Berbagai dokumen serta pakaian dimusnahkan dengan cara dibakar. Kemudian untuk handphone alat bukti kejahatan dimusnahkan dengan cara dipukul menggunakan palu. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

2 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

2 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

2 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

2 hours ago

Balita 4 Tahun di Binjai Hulu Tewas Usai Terjatuh ke Sungai Kapuas

KalbarOnline, Sintang - Balita berusia 4 tahun, Ahmad Al Fikri ditemukan tewas usai terjatuh di…

2 hours ago