Categories: Kapuas Hulu

Bidkum Polda Kalbar Berikan Penyuluhan Hukum ke Jajaran Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau – Bidang Hukum (Bidkum) Polda Kalbar melaksanakan sosialisasi dan penyuluhan hukum tentang Perkap Nomor 2 Tahun 2022 tentang Pengawasan Melekat di Lingkungan Polri dan Peran Polri Dalam Pelaksanaan Pemilu Tahun 2024, di Mako Polres Kapuas Hulu, Senin (27/02/2024).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasubbidsunluhkum Bidkum Polda Kalbar, AKBP Wisnu Broto. Kegiatan itu dihadiri oleh Wakapolres Kapuas Hulu beserta Pejabat Utama Polres dan kapolsek jajaran Polres Kapuas Hulu.

Dalam sambutannya, Wakapolres Kapuas Hulu, Kompol Dahomi Baleo Siregar menyampaikan, terkait pengawasan melekat kepada anggota, para perwira diharapkan mampu mengendalikan anggotanya sehingga tidak terjadi pelanggaran hukum.

“Peran Polres Kapuas Hulu agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban selama berjalanya pemilu 2024 ini, kita laksanakan pengamanan secara penuh, agar tidak adanya halangan, serta pemilu 2024 dapat berjalan lancar,” jelasnya.

Sementara itu, AKBP Wisnu Broto menerangkan, bahwa dalam rangka mencegah penyimpangan perilaku pegawai negeri pada Kepolisian Negara Republik Indonesia, diperlukan pengendalian oleh atasan terhadap tindakan dan kegiatan bawahan dalam bentuk pengawasan melekat.

“Pengawasan melekat dilakukan untuk lebih meningkatkan disiplin, etika dan kinerja pegawai negeri pada Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam pelaksanaan tugas, sehingga tujuan organisasi Kepolisian Negara Republik Indonesia dapat tercapai sesuai dengan prinsip-prinsip penyelenggaraan pemerintahan yang baik,” ucapnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan foto bersama dan pemberian materi dari tim sosialisasi dan penyuluhan Bidkum Polda Kalbar kepada Pejabat Utama Polres dan kapolsek jajaran. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

13 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

14 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

16 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

16 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

18 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

18 hours ago