Categories: Singkawang

Pj Gubernur Kalbar Ajak Pemuda Singkawang Tingkatkan Partisipasi Pemilu

KalbarOnline, Singkawang – Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson melaksanakan kegiatan sosialisasi pemilih pemula kepada para siswa/siswi SMK Negeri 2 Singkawang, pada Rabu (31/01/2024).

Kehadiran Harisson itu turut didampingi oleh Pj Ketua TP PKK Provinsi Kalbar, Windy Prihastari Harisson yang juga merupakan Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalbar.

Dalam sosialisasi tersebut, Harisson menyatakan, bahwasanya pemilih pemuda harus turut aktif dalam kontestasi pemilu kali ini. Hal ini penting mengingat besarnya jumlah pemilih pemula sebagaimana yang tercatat dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

“Jadi, pemilih pemula masuk kelompok pemilih pemuda yang jumlahnya mencapai 46,8 persen. Untuk meningkatkan partisipasi dalam pemilu kita datang ke sini, agar mereka datang ke TPS untuk turut mensukseskan pesta demokrasi pemilihan umum 2024,” terang Harisson.

“Kita harap jumlah partisipasi pemilih pemula meningkat (usai sosialisasi ini),” sambungnya.

Dalam suasana pemilu, Harisson juga berpesan kepada seluruh siswa untuk tetap menjaga hubungan baik antara satu dengan yang lainnya. Walaupun berbeda pilihan, namun hendaknya tetap saling menghormati.

“Adik-adik pasti sudah menerima informasi, mengenai berbagai calon, dari televisi hingga media sosial. Apalagi dunia digital juga sudah banyak berseliweran, termasuk alat peraga kampanye dari masing-masing calon yang terpampang di mana-mana. Beda pilihan silahkan, tapi tetap harus menjaga kerukunan,” tutur Harisson.

Harisson mengaku akan terus mengkampanyekan kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan cerdas.

“Kami Pemprov, Pemda, KPU Bawaslu, akan terus mengkampanyekan kepada seluruh masyarakat untuk hadir dan memberikan hak suaranya dalam kontestasi Pemilu 14 Februari ini,” kata Harisson.

“Saya optimis jumlah partisipasi di Kalimantan Barat akan meningkat,” imbuhnya.

Selain Kepala Disporapar Kalbar, hadir pula dalam kunjungan kerja tersebut Pj Sekda Kota Singkawang, Kepala perangkat daerah di lingkup Pemerintah Provinsi Kalbar, Dirut PT BPD Kalbar, Direktur PT Jamkrida dan lainnya.

Usai sosialisasi partisipasi pemilu, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sosial pangan, KUR dan KUM, peresmian Bank Mini SMKN 2 dan peninjauan mini market dan salon milik SMKN 2 Singkawang. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Pastikan Kesejahteraan Para Guru di Kalbar Terpenuhi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya memperhatikan…

2 hours ago

Sinergitas Bersama BNN dan Pemprov Kalbar, Putus Mata Rantai Narkoba

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia (RI), Marthinus Hukom melaksanakan audiensi…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Bupati Ketapang dan KKU Lebih Serius Kendalikan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson meminta kepada Bupati Ketapang dan Pj…

3 hours ago

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

4 hours ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

8 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

9 hours ago