Categories: Kapuas Hulu

Hadiri Bimtek PTPS, Ini Pesan Kapolsek Bunut Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kapolsek Bunut Hulu jajaran Polres Kapuas Hulu, IPTU Jaspian menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kecamatan Bunut Hulu untuk pemilihan umum serentak (pemilu) tahun 2024, di aula kantor Kecamatan Bunut Hulu pada hari Senin tanggal 29 Januari 2024.

Tampak hadir juga pada kegiatan tersebut Camat Bunut Hulu, Joko Kusmanto,  Ketua Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Bunut Hulu, Mahjuddin beserta anggota, Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan Bunut Hulu dan Ketua Sekretariat PPK Kecamatan Bunut Hulu, serta anggota panwaslu kelurahan/desa atau Panitia Pengawas Kelurahan/Desa (PPKD) dan anggota PTPS.

IPTU Jaspian dalam sambutannya menyampaikan pesan-pesan kepada anggota PTPS, bahwa dalam pelaksanaan tugas, untuk senantiasa berkoordinasi terhadap PPKD di desa masing-masing dan pihak penyelenggara pemilu lainnya serta pihak keamanan yaitu TNI-Polri yang ada di Kecamatan Bunut Hulu.

“Kepada seluruh anggota PTPS untuk netral selama melaksanakan tugas dan semoga tugas dan tanggung jawab yang diemban, dapat menjadi amanah serta dapat dipertanggung jawabkan,” katanya.

Selanjutnya, mantan Kasi Humas Polres Kapuas Hulu itu mengharapkan kepada setiap anggota PTPS dalam melaksanakan tugasnya, agar ikhlas serta penuh dedikasi dan integritas yang akan bertanggung jawab selaku pengawas selama pelaksanaan pemungutan suara di TPS.

Dalam kesempatan tersebut, IPTU Jaspian juga mengajak kepada seluruh peserta yang hadir agar membantu pihak kepolisian untuk menciptakan suasana yang kondusif menjelang bergulirnya pemilihan umum serentak tahun 2024 di wilayah Kecamatan Bunut Hulu khususnya. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

22 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago