Categories: Sintang

Pemprov Kalbar Serahkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Sintang

KalbarOnline, Sintang – Pemerintah Provinsi Kalbar menyerahkan bantuan logistik dan perlengkapan sehari-hari kepada masyarakat terdampak musibah banjir di Kabupaten Sintang.

Bantuan itu secara simbolis diserahkan oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalbar, Raminuddin kepada Bupati Sintang, Jarot Winarno, Selasa (23/01/2024).

Adapun bantuan yang diserahkan tersebut diantaranya berupa makanan siap saji sebanyak 1400 paket, family kit 100 paket, kids ware 104 paket, tenda gulung 100 lembar, tenda serbaguna keluarga 1 unit, tenda keluarga (portable) 5 unit dan beberapa jenis bantuan lainnya.

Raminuddin menyebutkan, bahwa kegiatan ini merupakan arahan dari Pj Gubernur Kalbar, di mana selain memberikan bantuan, Dinas Sosial Provinsi Kalbar bersama rombongan juga melakukan peninjauan lokasi terdampak dan bertemu dengan masyarakat yang mengungsi.

“Ini merupakan bentuk kepedulian dan keprihatinan pemerintah dalam rangka meringankan beban para korban bencana banjir. Pemprov Kalbar akan membantu setiap masyarakat yang terkena kesusahan,” katanya.

Raminuddin juga menambahkan, jika pemerintah harus senantiasa hadir dan cepat tanggap dalam menanggulangi masalah yang dihadapi masyarakat.

“Selain itu, juga diberikan dukungan moral agar para korban dapat tetap semangat dalam melanjutkan kehidupan ke depan,” tuturnya.

Sebagai informasi, bencana banjir telah melanda 9 kecamatan di Kabupaten Sintang sejak sepekan lalu. Per Senin 22 Januari 2024, musibah itu telah mengakibatkan sebanyak 3.659 unit rumah terdampak.

“Usai melihat langsung kondisi banjir di Kabupaten Sintang, diharapkan kondisi semakin membaik dan pemerintah daerah agar lebih matang dalam merencanakan upaya antisipasi supaya wilayahnya tidak menjadi langganan banjir,” tutup Raminuddin. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

2 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

2 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

2 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

2 hours ago

Balita 4 Tahun di Binjai Hulu Tewas Usai Terjatuh ke Sungai Kapuas

KalbarOnline, Sintang - Balita berusia 4 tahun, Ahmad Al Fikri ditemukan tewas usai terjatuh di…

2 hours ago