Categories: Kubu Raya

Tragis, Siswa SMU 2 Sungai Raya Meninggal Dunia Usai Tergilas Truk di Jalan Arteri Supadio

KalbarOnline, Kubu Raya – Seorang siswa SMU 2 Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya meninggal dunia akibat tergilas truk. Peristiwa maut itu terjadi di depan Mulia Graha, Jalan Arteri Supadio, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (09/01/2024), pukul 14.45 WIB.

Kapolres Kubu Raya, AKBP Wahyu Jati Wibowo melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade menerangkan, kecelakaan tersebut terjadi pada saat korban pulang sekolah menggunakan sepeda motor.

“Namun sepeda motornya tergelincir dan terjatuh ke arah sebelah kanan bahu jalan, karena jarak yang sangat dekat, mobil truk yang berada di belakang korban tidak dapat menghindar dan melindas tubuh korban,” ujarnya.

Lebih detail lagi, Ade menjelaskan, bahwa korban bernama Farel, berusia 16 tahun, warga Kabupaten Kubu Raya. Menurut keterangan saksi yang dihimpun oleh petugas Satlantas Polres Kubu Raya, korban saat itu mengendarai sepeda motornya dengan nopol KB 4984 QT.

Saat kejadian, korban terlihat berkendara dari arah Pontianak menuju ke arah Supadio melalui jalur sebelah kiri, dan tiba-tiba tergelincir sehingga korban terjatuh ke bahu kanan jalan. Sayangnya, di saat hampir bersamaan itu lah datang sebuah mobil truk nopol KB 8351 JA yang dikemudikan Hendrianus yang saat itu berada di jalur kanan. Lantaran jarak yang sudah sangat dekat, Hendrianus pun tak dapat menghindar lagi dan tanpa sengaja melindas tubuh korban.

“kejadian itu berawal saat Farel hendak pulang ke rumah, saat itu cuaca dalam keadaan hujan, dimungkinkan Farel tergelincir akibat jalan yang licin” tutur Ade.

Pasca kejadian, korban pun dibawa ke rumah duka guna prosesi pemakaman. Atas kejadian ini, Ade mewakili Polres Kubu Raya kembali mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk lebih berhati-hati lagi, agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

“Dan kami dari Polres Kubu Raya turut berduka cita, semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran,” tutup Ade. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

12 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

15 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

17 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

17 hours ago