Categories: PolhumPontianak

Sinergi Pemprov Kalbar dan PTPN IV Tekan Angka Stunting dan Kemiskinan Ekstrem Dapat Dijadikan Contoh

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan apresiasi kepada PTPN IV yang ikut andil memperhatikan stunting dan kemiskinan ekstrem di Kalbar. Hal itu ia sampaikan saat menerima audiensi Kepala Regional 5 PTPN IV, Khayamuddin Panjaitan, di Ruang Kerja Gubernur Kalbar, Kantor Gubernur Kalbar, Selasa (09/01/2024).

“Terima kasih kepada PTPN IV yang terus berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Kalbar dalam menurunkan angka stunting dan kemiskinan ekstrem,” ucapnya.

Harisson menuturkan, apa yang telah dilakukan oleh PTPN IV kiranya dapat menjadi contoh bagi perusahaan-perusahaan lain dalam membantu masyarakat Kalbar.

“Hendaknya apa yang dilakukan oleh PTPN ini dapat ditiru oleh perusahaan lain yang ada di Kalbar dalam menurunkan angka stunting dan kemiskinan ekstrem. Ini tanggungjawab kita bersama,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Regional 5 PTPN IV mengucapkan rasa bangga atas sinergitas yang dilakukan bersama Pemprov Kalbar. Hal-hal yang dilakukan seperti penanganan stunting diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat Kalbar.

“Program stunting ini telah dua kali kami lakukan, nanti ada beberapa kegiatan, kami akan mengajak Bapak Gubernur untuk bersama-sama memberikan kebaikan bagi seluruh Rakyat Kalbar,” ujar Khayamuddin.

PTPN IV berkomitmen akan terus berperan aktif dalam menurunkan angka stunting dan kemiskinan ekstrem di Kalbar.

“Ini merupakan peran aktif kita, dari BUMN Perkebunan untuk mengentaskan angka stunting khususnya di Kalbar yang relatif masih tinggi dibandingkan wilayah-wilayah lain,” tutupnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

8 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

12 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

13 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

13 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

13 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

13 hours ago