Categories: HeadlinesSingkawang

Harisson dan Windy Sarapan Bubur Daging Legendaris Awali Kunker Hari Kedua di Singkawang

KalbarOnline, Singkawang – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Harisson bersama Pj Ketua TP-PKK Kalbar Windy Prihastari memulai agenda kunjungan kerja (kunker) di Kota Singkawang dengan santap sarapan di Bubur Pekong, Minggu (31/12) pagi.

Menurut Harisson, Kota Singkawang merupakan salah satu tujuan wisata favorit yang ada di Kalbar, dan terkenal dengan wisata alam, maupun budayanya.

Termasuk pula ragam kuliner khasnya. Dimana salah satu kuliner yang legendaris di sana adalah Bubur Pekong.

“Pagi ini (Minggu) kita makan, mencicipi bubur daging Pekong, dengan suasana latar belakang saya ini kawasan pecinaan, ada heritage-nya,” ungkap Harisson.

Keunikan heritage Kota Singkawang yang cukup khas tersebut menurutnya perlu terus dipertahankan. Dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) dikatakan dia, akan terus mendukung Singkawang yang juga dikenal sebagai kota paling toleran se-Indonesia, menjadi tujuan kunjungan wisatawan nasional, maupun internasional.

“Pemprov sendiri akan terus mendukung dengan terus mempromosikan, kemudian meminta dukungan Kemenparekraf, dalam hal promosi, bantuan, event, dan dari provinsi juga menyediakan bantuan sarana prasarana,” ujarnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

5 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

6 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

6 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago