Categories: Sekadau

Bawa Mandat Presiden, Harisson Kunker ke Tiga Kabupaten

KalbarOnline, Sekadau, – Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson melakukan kunjungan kerja (kunker) ke tiga kabupaten di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), yakni Sekadau, Sanggau dan Landak.

Dalam agenda kunker tersebut Pj Gubernur membawa mandat Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Diantaranya arahan presiden mengenai pengentasan stunting, pengendalian inflasi, penurunan kemiskinan ekstrem, pemberian izin investasi yang tidak berbelit-belit dan memastikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dibelanjakan untuk produk-produk dalam negeri.

Selanjutnya kabupaten/kota harus mulai mendesain kotanya dengan baik, dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki. Pemerintah daerah pun diminta menjaga stabilitas politik dan keamanan menuju pemilihan umum (pemilu) 2024 dan menjamin kebebasan beragama, jangan sampai konstitusi kalah oleh kesepakatan.

Di Sekadau, Pj Gubernur Harisson dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalbar, Windy Prihastari akan menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Sekadau.

Lalu Harisson bersama Windy juga dijadwalkan akan menyambangi pos pelayanan terpadu (posyandu) untuk memberikan edukasi gizi kepada ibu-ibu, serta membagikan bantuan sembako untuk meningkatkan gizi keluarga.

Selanjutnya, Harisson dijadwalkan akan melanjutkan kunker di Kabupaten Sanggau dengan agenda pertama yakni bertemu Bupati Sanggau dan forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda). (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago