Categories: Kapuas HuluPolhum

Fransiskus Diaan: Masa Jabatan Kami Sebagai Kepala Daerah Hanya 3 Tahun Lebih

KalbarOnline, Putussibau – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) fase 4 tahun anggaran 2023 di Desa Landau Badai, Kecamatan Silat Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (06/12/2023).

Pada kesempatan tersebut Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengingatkan kepada penerima manfaat agar menggunakan BLT-DD tersebut untuk hal-hal yang produktif

“Saya berharap dana tersebut dapat digunakan dengan benar, tidak digunakan untuk yang sifatnya konsumtif, dibagikan hari ini lalu habis juga hari ini, ya tidak akan ada hasil dan manfaatnya” ucapnya.

Bupati juga menyampaikan agar pemerintah desa tepat sasaran dalam melakukan pendataan penyaluran BLT-DD.

“Secara visual saya melihat masyarakat penerima BLT disini di dominasi oleh lansia,” kata Fransiskus.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Kapuas Hulu yang karib disapa Bang Sis itu juga menyampaikan atensi dari masyarakat mengenai jalan dan jembatan di Landau Badai, Nanga Ngeri, Nanga Lungu yang perlu penanganan khusus.

“Di masa kepemimpinan sebagai kepala daerah, saya baru menjabat 2 tahun 10 bulan, ini perlu kerja keras, karena masa jabatan kami ini pendek hanya 3 tahun lebih, yang lain sampai 5 tahun,” pungkasnya. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

4 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

4 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

4 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago