Categories: Kapuas Hulu

Tanggap Bencana, Kodim 1206 Putussibau Buka Posko Siaga Banjir

KalbarOnline, Putussibau – Kodim 1206/Putussibau membuka posko siaga tanggap bencana sebagai langkah antisipasi bencana banjir, di Makodim 1206, Rabu (06/12/2023).

Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli menjelaskan, keberadaan posko ini juga menjadi kontrol terhadap perubahan cuaca dan dampak yang diakibatkan dari bencana banjir.

Selain itu, keberadaan posko ini juga sekaligus untuk memantau perkembangan situasi di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu.

“Bencana banjir yang melanda sejumlah kawasan di kecamatan Kabupaten Kapuas Hulu menjadi perhatian serius,” jelasnya.

Kodim 1206 Putussibau buka posko tanggap bencana. (Foto: Ishaq/KalbarOnline.com)

Lebih lanjut disampaikan Nasli, dibentuknya posko siaga bencana banjir ini juga untuk membantu penanganan korban bencana, guna menjamin keterpaduan dan kecepatan dalam pelaksanaan operasional, demi kelancaran dalam penanggulangan bencana.

“Tujuan dibentuknya posko siaga tanggap bencana banjir, dimaksudkan untuk mempermudah pengendalian bencana agar bisa terarah, serta upaya mempercepat penanganan terhadap korban bencana banjir di Kodim 1206/Putussibau,” ujarnya.

“Penanganan korban bencana perlu langkah cepat agar dapat meminimalisir kerugian atau jatuhnya korban,” pungkas Dandim Nasli. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

5 mins ago

Sutarmidji Kantongi Rekomendasi PAN Untuk Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menerima rekomendasi resmi dari Partai Amanat Nasional…

2 hours ago

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

3 hours ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

5 hours ago

Dua Atlet Kalbar Raih Medali di Kejurnas PPLP Manado

KalbarOnline, Manado - Dua atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Kalimantan Barat…

6 hours ago

Pj Kepala Daerah yang Mau Maju Pilkada Harus Mengundurkan Diri

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menyampaikan bagi Pj kepala daerah…

6 hours ago