Categories: Kayong UtaraPolhum

Romi Wijaya Monitoring Kesiapan MPP di Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu

KalbarOnline, Kayong Utara – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya didampingi Plt Asisten Administrasi Umum, Jumadi, melaksanakan kegiatan monitoring di Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu, Kecamatan Sukadana, Kamis, (30/11/2023).

Monitoring itu dilakukan guna mengecek perencanaan percepatan persiapan Mall Pelayanan Publik (MPP) yang bertujuan mendekatkan pelayanan birokrasi kepada masyarakat, sejalan dengan amanat reformasi birokrasi, khususnya di era digitalisasi.

Dalam kunjungannya, Pj Bupati Romi menekankan pentingnya percepatan persiapan MPP sebagai langkah strategis untuk memudahkan akses masyarakat terhadap berbagai layanan publik. Beliau mengungkapkan keyakinannya bahwa implementasi MPP akan mempercepat pelayanan dan memberikan dampak positif dalam efisiensi birokrasi.

“Melalui Mall Pelayanan Publik, kami berkomitmen untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Ini sejalan dengan semangat reformasi birokrasi dan mengikuti tren digitalisasi yang terus berkembang,” ujarnya.

Dalam rangka percepatan persiapan MPP, Romi Wijaya juga berdialog dengan pihak terkait di Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu. Diskusi intensif ini bertujuan untuk memastikan koordinasi yang baik dalam pelaksanaan  proyek bisnis.

Romi menegaskan, bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Melalui MPP, diharapkan proses perizinan dan pelayanan publik dapat lebih transparan, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Ia juga mengharapkan, MPP ini akan menjadi langkah positif dalam menciptakan birokrasi yang lebih baik, modern dan berorientasi pada kepuasan masyarakat. Di mana pemerintah daerah pun akan terus berusaha meningkatkan kualitas pelayanan sebagai bentuk tanggung jawab dan dedikasi untuk kemajuan Kabupaten Kayong Utara. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

2 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

4 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

4 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

4 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

7 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

7 hours ago