Categories: Serbaneka

Spotify Wrapped 2023 Hadir untuk Rangkum Aktivitas Pengguna Selama Setahun

KalbarOnline.com – Saat ini, seluruh pengguna platform streaming musik Spotify bisa menikmati Spotify Wrapped 2023, baik pengguna gratis maupun premium.

Wrapped merangkum aktivitas pengguna di Spotify selama 2023, seperti tahun-tahun sebelumnya.

Dengan Spotify Wrapped, pengguna bisa mengetahui deretan konten yang didengarnya selama setahun terakhir.

Misalnya genre musik, jumlah lagu yang didengarkan, lagu teratas yang diputar hingga daftar musisi teratas yang sering didengarkan.

Di tahun ini, Spotify menghadirkan beberapa fitur baru yang bisa diakses pengguna di Wrapped.

Ada juga fitur Sound Town yang akan menunjukkan kota tertentu dengan kesamaan selera musik seperti pengguna.

Selanjutnya, ada fitur Me in 2023 yang menunjukkan karakter pengguna Spotify berdasarkan kebiasaan mendengarkan musik mereka.

Ada pula 12 karakter berbeda yang nantinya akan dimunculkan sesuai aktivitas mereka.

Selain itu, pengguna bisa membagikan top songs mereka dengan orang-orang terdekat lewat fitur Top Songs Blend.

Tak hanya itu, hasil di Spotify Wrapped akan ditampilkan dalam konten story yang bisa dibagikan langsung ke media sosial.

Spotify Wrapped 2023 juga menampilkan deretan konten audio teratas yang sering didengarkan pengguna, seperti podcast.

Berdasarkan tahun-tahun sebelumnya, Spotify diketahui biasa merilis fitur ini pada pekan terakhir November atau awal Desember.

Pengguna bisa langsung mengaksesnya di laman depan Spotify, baik aplikasi maupun situs web, untuk menjajal fitur Wrapped. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

8 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

8 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

8 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

11 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

11 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

11 hours ago