Categories: Ketapang

Asisten III Setda Ketapang Buka Senam Sehat Dalam Rangka HUT ke-24 Dharma Wanita Persatuan 2023

KalbarOnline, Ketapang – Asisten Sekda bidang Administrasi Umum Pemkab Ketapang, Devi Harinda yang juga Plh Sekda Ketapang, membuka kegiatan senam sehat dalam rangka HUT ke-24 Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Ketapang, di Halaman Kantor Bupati Ketapang, pada Minggu (26/11/2023).

Dalam kesempatan itu, Devi menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Ketapang berharap kepada Dharma Wanita Persatuan untuk terus berkolaborasi dengan TP PKK Ketapang, utamanya dalam hal memerangi stunting di Kabupaten Ketapang.

“Izin ada arahan bupati, wakil bupati dan sekda yang wajib saya sampaikan, terutama kepada Ketua Dharma Wanita, Ketua TP PKK termasuk Kadis Sosial untuk tahun depan ikut serta aktif memerangi stunting di Kabupaten Ketapang,” ujarnya.

Lebih lanjut Devi berharap, agar tahun depan organisasi ini tidak hanya bergerak di perkotaan saja, tapi juga di wilayah kecamatan dan desa juga.

“Jadi silakan dijadwalkan, kegiatannya seperti apa dan melibatkan dharma wanita yang ada di Kabupaten Ketapang,” ucapnya.

Selanjutnya dalam kegiatan tersebut, panitia juga menyiapkan berbagai hadiah dan doorprize, sehingga membuat kegiatan senam sehat dalam rangka HUT DWP tersebut meriah.

Turut hadir Ketua Dharma Wanita Persatuan Ketapang, Lusia Dewi Alexander Wilyo, Ketua TP PKK Ketapang, Elisabeth Betty Martin, para kepala OPD, organisasi wanita, lainnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago