Categories: EkonomiPontianak

Harga Telur Ayam Turun, Banyak Penjual dari Pembeli

KalbarOnline, Pontianak – Harga telur ayam mengalami penurunan di Pasar Dahlia, Jalan Sungai Jawi, Kecamatan Pontianak Barat, Kota Pontianak. Bulan ini saja, dari Rp 32.000 per Kg kini menjadi 24.000 per Kg. Sementara untuk harga perbutir mencapai Rp 1.800.

Saat ini, telur ayam tidak terlalu sulit mendapatkannya, telur-telur ini disuplai dari Kota Singkawang dan diambil lagi dari agen di Kota Baru, jadi diambil dari agen ke agen. Mirisnya, penurunan harga ini tak lantas membuat para pedagang ketiban untung.

Nasurah (41 tahun), seorang pedagang telur ayam di Pasar Dahlia menyampaikan, dengan penurunan harga ini tidak malah membuat pembeli semakin ramai, justru sebaliknya. Salah satu faktornya yakni banyak yang kini sudah berjualan telur.

“Tetapi malah sebaliknya, dengan turunnya telur, konsumen malah sedikit. Faktor dari sedikitnya pembeli diakibatkan banyaknya pedagang di jalan yang sudah menjual telur ayam, jadi di pasar mengalami pemerosotan, karena banyak penjual daripada pembeli,” ujarnya, Selasa (10/10/2023).

Nasurah juga mengatakan, dengan perubahan harga ini, dari yang biasa dagangannya laku 3 sampai 4 ikat telur ayam, tapi sekarang hanya laku 1 sampai 2 ikat saja per harinya.

“Kira-kira 2 ikat setara dengan 600 (butir) telur, diakibatkan karena konsumen sudah berkurang,” katanya.

Penulis: Dinda Rahmi Dwi Putri/Mahasiswa PPL IAIN Pontianak 2023.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

45 mins ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

15 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

16 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

16 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

16 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago