Categories: Kapuas Hulu

HUT Pramuka ke 62 Tahun, Wabup Kapuas Hulu Buka Bumi Perkemahan Banner Betuah di Boyan Tanjung

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka kegiatan Bumi Perkemahan Banner Betuah dalam rangka HUT Pramuka ke 62 Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kapuas Hulu di Kecamatan Boyan Tanjung, Jumat (29/09/2023).

Kegiatan itu mengambil tema “Dengan Peringatan Hari Pramuka ke-62 Mari Kita Wujudkan SDM YANG Profesional dan Berwawasan Kebangsaan”.

Dalam sambutannya, pria yang juga menjabat Wakil Bupati Kapuas Hulu itu menyampaikan, tema HUT ini menunjukan semangat gerakan pramuka untuk meningkatkan SDM yang lebih profesional.

“Mencermati sumber daya manusia kita yang ada saat ini masih jauh dari apa yang kita harapkan. Disamping itu wawasan kebangsaan juga menjadi sangat penting agar nilai-nilai kebangsaan tidak luntur, tetap menanamkan nasionalisme cinta tanah air dan bela negara,” kata Wahyudi.

Terlebih sekarang, lanjut dia, dalam menghadapi tahun politik, kiranya persatuan dan kesatuan gerakan pramuka harus solid, harus menjadi garda terdepan untuk merajut persatuan dan kesatuan.

Wahyudi menyampaikan, bahwa gerakan pramuka harus mampu menjelma menjadi agen perubahan salah satu pilar pendidikan bagi generasi muda membentuk karakter yang cerdas, unggul, tangguh.

“Penuh daya inovatif dan tetap bersatu, mandiri, memiliki akhlak kepribadian yang luhur dan mulia, sikap toleran menjadi generasi mampu bersaing di era global serta tetap menjaga keutuhan NKRI,” jelasnya. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

9 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

9 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

9 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

10 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

14 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

17 hours ago