Categories: KesehatanPontianak

Banyaknya Keluhan Nyeri Lambung, RSUD SSMA Berikan Penyuluhan Obat Maag

KalbarOnline, Pontianak – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota Pontianak menggelar penyuluhan kepada pengunjung rumah sakit berkaitan penggunaan obat maag, Rabu (20/09/2023).

Friskauli Marbun salah seorang penyuluh menjelaskan, sakit maag adalah terjadinya peningkatan produksi asam lambung sehingga menyebabkan iritasi lambung yang memiliki gejala khas berupa rasa nyeri atau perih pada ulu hati meskipun baru selesai makan.

“Banyak sekali pasien yang datang ke fasilitas kesehatan baik di apotek, puskesmas maupun rumah sakit dengan keluhan nyeri di lambung sehingga perlu diberikan informasi kesehatan tentang obat maag,” katanya.

Dengan penyuluhan ini, diharapkan masyarakat lebih mengetahui tentang sakit maag dan tahu tentang macam-macam obat maag maupun cara penggunaan yang baik dan benar, serta lebih menjaga pola makan dan pola hidup agar dapat mengurangi tingkat keparahan penyakit maag.

Wati (36 tahun), salah satu pasien RSUD SSMA mengatakan, informasi yang diberikan dalam penyuluhan ini sangat bermanfaat. Dirinya mendapatkan pengetahuan tentang berbagai macam obat maag, dan kenapa obat maag diminum sebelum makan agar dapat menetralkan asam lambung.

“Penyuluhan seperti ini bagus dan sangat bermanfaat dan sebaiknya kedepannya juga dilakukan penyuluhan tentang obat batuk pilek, demam dan sejenisnya agar informasi kesehatan tentang obat dapat diketahui oleh masyarakat,” tukasnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

2 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

4 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

4 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

4 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

7 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

7 hours ago