Categories: Ketapang

270 PNS Ketapang Pensiun Tahun Ini, Bupati: Saat Masih Aktif Mereka Miliki Etos Kerja yang Luar Biasa

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara Sosialisasi Purna Tugas PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang Tahun 2024 – 2025, di Gedung Pancasila Kabupaten Ketapang, Kamis (14/09/2023).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh BKPSDM Kabupaten Ketapang bersama PT Taspen (Persero) Pontianak.

Bupati Ketapang dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan PT Taspen (Persero) Pontianak atas koordinasi dan kerjasama dalam memberikan layanan kepada para pensiunan PNS khususnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang.

“Saya ucapkan terima kasih kepada pimpinan PT Taspen (Persero) Pontianak yang selama ini dengan baik dalam rangka pemenuhan hak-hak para PNS yang telah purna tugas beserta keluarganya khususnya PNS purna tugas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang,” ucap Martin.

“Semoga pelayanan yang baik ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi agar pensiunan PNS dapat merasakan kebahagiaan atas pelayanan yang diberikan,” tambahnya.

Dirinya memaparkan, bahwa jumlah pensiunan Kabupaten Ketapang pada tahun 2023 – 2025 sebanyak 768 orang, untuk pensiunan tahun 2023 sebanyak 270 orang, pensiunan BUP tahun 2024 sebanyak 229 orang dan pensiunan BUP tahun 2025 sebanyak 269 orang.

“Oleh karena itu, pada kesempatan yang baik ini juga, izinkan saya menyampaikan penghargaan dan mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya atas pengabdian bapak ibu PNS calon purna tugas yang memiliki etos kerja yang luar biasa selama ini sebagai PNS aktif,” pungkasnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

10 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

10 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

10 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

10 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

10 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

10 hours ago