Categories: KetapangPolhum

Wakili Bupati Ketapang, Heryandi Buka Rakor Guru PAI SD dan SMP Tingkat Kabupaten Tahun 2023

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang, Heryandi membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Guru Pendidikan Agama Islam SD dan SMP se-Kabupaten Ketapang tahun 2023, di salah satu hotel di Ketapang, Selasa (15/08/2023).

Heryandi dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa kegiatan rakor ini dinilai penting karena salah satunya dapat mensinergikan berbagai informasi perkembangan pembangunan bidang pendidikan khususnya agama Islam.

“Selain itu, kegiatan ini dilakukan agar terjalin kesamaan pandangan atas berbagai kebijakan bidang pendidikan agama Islam, serta dapat diimplementasikan nantinya kepada peserta didik,” ujar Heryandi membacakan sambutan Bupati Ketapang.

Lebih lanjut disampaikan Heryandi, Pemkab Ketapang mengharapkan kepada seluruh peserta rakor untuk mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, dengan cara menyimak secara cermat seluruh materi yang akan disampaikan narasumber.

“Dengan demikian, kegiatan rakor guru agama Islam ini akan dapat memberikan kontribusi yang nyata bagi peningkatan kualitas mutu pembangunan khususnya kepada tenaga pendidik agama Islam di Kabupaten Ketapang,” tuturnya.

Pemkab juga berharap, rakor ini mampu meningkatkan kualitas dan profesionalitas guru agama Islam yang ada.

“Saya berharap kepada tenaga pendidik agama Islam untuk dapat melakukan pendampingan kepada peserta didik dalam mempelajari pendidikan agama Islam yang cenderung pada zaman ini bebas menggunakan digital,” katanya.

Sementara itu, Ketua panitia Oka Mahendra menjelaskan, bahwa ada 5 materi yang akan dibahas pada rakor ini, yaitu pengenalan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’Alamin (PPRA) dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI), Kelompok Kerja Guru (KKG) bagi guru PAI, Inovasi Pembelajaran PAI, Perangkat Pembelajaran Kurikulum Merdeka dan Praktek Penyusunan Perangkat Pembelajaran Kurikulum Merdeka PAI.

“Rakor ini diikuti oleh 100 orang guru pendidikan agama Islam tingkat SD dan SMP yang berasal dari kecamatan di Kabupaten Ketapang. Adapun pelaksanaan kegiatan ini dilakukan selama 2 hari yaitu dari tanggal 14 Agustus hingga 15 Agustus 2023,” pungkasnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Ringkus Pelaku Curanmor

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus pelaku berinisial J (33…

20 mins ago

Diduga Korupsi, Polres Kapuas Hulu Tahan Oknum Kades Berinisial FKM

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Unit Tindak Pidana Korupsi Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu menahan Kepala…

42 mins ago

Sepanjang Januari – April 2024, Bea Cukai Kalbar Sita 2,9 Juta Rokok Ilegal

KalbarOnline, Pontianak - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Barat menggelar konferensi pers…

58 mins ago

Bungkus Sabu Dalam Plastik Teh, Pria di Sanggau Diamankan Petugas

KalbarOnline, Sanggau – Seorang pemuda berinisial JA di Sanggau, Kalbar, diamankan petugas Bea Cukai usai…

60 mins ago

Santriwati di Riau Nyaris Dicabuli Pengemudi Sampan Saat Pulang dari Pondok

KalbarOnline, Riau - Beredar di media sosial sebuah video seorang santriwati di Riau dalam kondisi…

1 hour ago

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

5 hours ago