Categories: KetapangLandak

Sambangi Kediaman Cornelis, Ketua FKRI Sampaikan Ucapan Selamat Ulang Tahun ke-70

KalbarOnline, Ketapang – Ketua Forum Komunikasi Rakyat Indonesia (FKRI), Doni Jeli Ratyas menyambangi kediaman Anggota DPR RI Komisi II dari Fraksi PDI Perjuangan dapil Kalbar 1, Cornelis di Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Kamis (27/07/2023) malam.

Kedatangan Doni yakni untuk menghadiri perayaan syukur ulang tahun ke-70 mantan gubernur Kalbar dua periode itu.

“Saya ucapkan selamat ulang tahun kepada Pak Cornelis, semoga tetap selalu sukses,” ujar pria yang juga merupakan pengurus Banteng Muda Indonesia Ketapang itu.

Pada perayaan itu, hadir ribuan masyarakat Kalimantan Barat di halaman kediaman Cornelis untuk menyaksikan berbagai hiburan yang disuguhkan.

Pada kesempatan tersebut, Cornelis mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas berkat dan rahmat-Nya, sehingga dirinya bisa merayakan ulang tahun ke-70 serta dapat berkumpul untuk bersuka cita.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada keluarga yang telah mempersiapkan acara syukuran ini dengan begitu meriah, dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kalimantan Barat atas doa dan dukungan yang telah mensukseskan acara ini,” ucap Cornelis.

Cornelis juga mengucapkan terima kasih kepada para pejabat yang telah hadir pada acaranya itu, dari Gubernur Kalbar, Bupati Landak, Bupati Kapuas Hulu, Bupati Sanggau, Sekda Provinsi Kalbar, Sekda Landak, Anggota DPRD Provinsi Kalbar, serta anggota DPRD kabupaten di Kalbar dan kerabat lainnya.

“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada semuanya,” ucapnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

1 hour ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

1 hour ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

2 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

3 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

7 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

7 hours ago