Categories: Kapuas HuluSepak Bola

Bupati Kapuas Hulu Resmikan Lapangan Bola Uncak Peninduk di Kecamatan Seberuang

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meresmikan Lapangan Bola Uncak Peninduk sekaligus membuka Open Turnamen Uncak Peninduk CUP 1 di Desa Jerenjang, Kecamatan Seberuang, Minggu (16/07/2023).

Open turnamen perdana tersebut diikuti sebanyak 88 tim dari Kabupaten Kapuas Hulu dan tim dari Kabupaten Sintang.

Bupati dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada panitia serta seluruh pihak yang telah mempersiapkan turnamen bola Uncak Peninduk sehingga dapat dilaksanakan.

“Saya juga baru dengar ada 88 tim yang akan berlaga, minat masyarakat sangat luar biasa,” ujarnya.

Pria yang akrab disapa Bang Sis itu turut berharap, agar pihak perusahaan yang beroperasi di wilayah tersebut dapat mengagendakan setiap tahun event atau turnamen olahraga seperti ini.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meresmikan Lapangan Bola Uncak Peninduk 1 di Desa Jerenjang, Kecamatan Seberuang, Minggu (16/07/2023). (Foto: Ishaq)

“Ini dalam upaya kita mendukung masyarakat untuk makin mencintai dunia olahraga. Mudah-mudahan tahun depan bisa terealisasikan,” harapnya.

Bupati sis melanjutkan, turnamen sepak bola yang dilaksanakan di Desa Jerenjang, selain untuk meningkatkan tali silaturahmi, juga akan berdampak pada pertumbuhan dan peningkatan ekonomi masyarakat.

“Kegiatan seperti ini saya yakin akan membantu untuk peningkatan ekonomi masyarakat setempat, karena masyarakat yang menonton setidaknya mereka akan berbelanja, tentu kedepannya akan lebih banyak peredaran uang di lapangan ini,” kata Bupati Sis.

Sebelumnya, dalam sambutan ketua panitia pelaksana peresmian lapangan bola dan pembukaan open turnamen Uncak Peninduk Cup 1, Heroni mengatakan, kalau lapangan bola tersebut telah dibangun sejak tahun 2015 hingga sampai tahun 2023.

“Total keseluruhan dana pembangunan lapangan bola ini melalui dana desa dan para donatur sebesar Rp 258 juta, masih banyak yang harus kami benahi,” kata Heroni. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

38 mins ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

47 mins ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

3 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

3 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

11 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

11 hours ago