Categories: Ketapang

Kapolres Pimpin Sertijab Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Kepolisian Resor (Polres) Ketapang menggelar upacara serah terima pejabat utama di lingkungan Polres Ketapang. Adapun pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan adalah Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam.

Kegiatan sertijab sendiri dilaksanakan di lapangan Mapolres Ketapang, Jalan Brigjen Katamso Ketapang, Kalimantan Barat, pada Jumat (14/07/2023) pagi.

Upacara sertijab tersebut merupakan tindak lanjut dari pelaksanaan keputusan Kapolda Kalbar tentang Pemberhentian Dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Polres Ketapang Polda Kalbar.

Pejabat yang diserah terimakan yaitu Kasat Reskrim, dari AKP Muhammad Yasin kepada AKP Faris Kautsar Rahmadhani serta Kasat Intelkam dari AKP Agustana kepada AKP Hasiholan Saragih. Pejabat lama Kasat Reskrim AKP Muhammad Yasin ditunjuk menjadi Kabag Ops Polres Singkawang, sedangkan AKP Faris sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Melawi.

Sementara, pejabat lama Kasat Intelkam AKP Agustana menempati jabatan sebagai Kabag Ops Polres Sanggau dan pejabat baru Kasat Intelkam AKP Hasiholan Saragih sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Sungai Raya Polres Kubu Raya.

Pelaksanaan upacara dihadiri seluruh pejabat utama dan personel Polres Ketapang, di mana Kapolres Ketapang, AKBP Tommy Ferdian bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam kesempatannya, Kapolres Ketapang menyampaikan mutasi di lingkungan kesatuan organisasi Polri merupakan hal yang wajar dan biasa terjadi sebagai dinamika organisasi.

“Hal ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan pengalaman dan keluasan wawasan bagi pejabat yang bersangkutan, sebagai bekal pengembangan diri maupun jenjang karir berikutnya sesuai tujuan pembinaan personel,” ujar kapolres.

Kapolres Ketapang juga mengajak kepada seluruh personel Polres baik Polri maupun PNS Polri agar senantiasa memberikan dukungan dan kerjasama kepada pejabat baru, sebagaimana yang telah ditunjukkan selama ini kepada pejabat lama.

Mutasi ini diharapkan menjadi momentum ini untuk memacu dan meningkatkan semangat, disiplin dan etos kerja dalam pelaksanaan tugas serta memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara secara profesional,” ujarnya.

Dalam upacara sertijab tersebut, turut hadir pengurus Bhayangkari Cabang Ketapang, para kabag dan kasat, para kapolsek jajaran Polres Ketapang, para perwira staf Polres Ketapang serta anggota Polres Ketapang.

Rangkaian kegiatan sertijab ditutup dengan kegiatan kenal pamit pejabat lama dan pejabat baru di Aula Polres Ketapang. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

5 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

5 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

5 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

8 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

8 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

8 hours ago