Categories: Kubu Raya

Gubernur Sutarmidji Harap Manajemen Masjid Babussalam Jadi Role Model Pembangunan Masjid di Daerah Lain

KalbarOnline, Kubu Raya – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji meresmikan pembangunan Masjid Babussalam yang terletak di Komplek Duta Bandara Permai, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Jumat (14/07/2023).

Peresmian yang diawali dengan sholat Jumat bersama tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Kalbar dan disaksikan seluruh jajaran pengurus masjid dan jemaah yang hadir pada acara tersebut.

Usai meresmikan masjid tersebut, Gubernur Sutarmidji mengapresiasi, kendati masjid ini dibangun dengan waktu yang singkat atau kurang lebih sekitar satu tahun, namun bisa begitu megah dan mewah.

“Saya sangat kagum dengan masjid yang baru saja kita resmikan ini, mengingat pembangunan masjid ini sangat begitu singkat, hanya 1 tahun sudah selesai dibangun dan hasilnya sangat megah dan mewah,” ungkapnya di hadapan para hadirin.

Selain itu, dirinya juga menyampaikan pembangunan masjid yang memakan biaya Rp 2,3 miliar ini bisa menjadi contoh bagi daerah lain. Hal itu menjadi penting mengingat model bangunannya yang simpel, besar dan sangat mewah, sehingga jamaah yang beribadah di sini merasa nyaman.

“Saya harapkan dan mengimbau bagi siapapun atau panitia yang ingin membangun masjid bermodalkan Rp 2,5 miliar harus meniru manajemen pembangunan Masjid Babussalam ini, dengan anggaran yang tidak terlalu besar namun bisa membangun masjid yang sangat bagus ini,” ujar Sutarmidji.

Sementara itu, Ketua Pembangunan Masjid Babussalam, Rudiyanto Putro mengutarakan, bahwa peresmian Masjid Babussalam ini merupakan rangkaian yang penting dari perjalanan ataupun napak tilas dari perkembangan pembangunan dari tahun ke tahun.

Dikatakannya, tujuan dari pembangunan Masjid Babussalam ini untuk memotivasi dalam memakmurkan masjid serta menjadi bagian dari syiar dan dakwah.

“Maka dari itu, kami atas nama pengurus yang terlibat dalam pembangunan masjid ini mengajak kepada seluruh umat Islam untuk terus mampu meningkatkan kualitas ibadah dalam membangun ukhuwah yang sempurna,” ajak Rudiyanto.

Sebagai informasi, sejarah singkat pembangunan Masjid Babussalam sendiri dimulai sejak tahun 2004 dengan jumlah umat Islam di komplek tersebut sebanyak 40 kepala keluarga. Dengan bermodalkan nilai ukhuwah yang kuat akhirnya pembangunan masjid mulai terbangun dengan ukuran 7 kali 7 meter tanpa teras samping.

Kemudian, berlanjut di tahun 2009 pembangunan Masjid Babussalam ini mulai penambahan teras kiri dan kanan, dan di tahun 2017 penyempurnaan atas baik kanopi dan halaman. Tak sampai disitu, seiring bertambahnya penduduk di komplek atas gagasan ide ketua masjid, Ahmad Farhan di tahun 2018 serta didukung dengan seluruh umat muslim dan non muslim di komplek tersebut untuk merenovasi total bangunan Masjid Babussalam dengan arsitektur yang indah dan megah.

Pembangunan Masjid Babussalam sendiri semakin indah dengan sentuhan dari Pemerintah Provinsi Kalbar melalui dana hibah sebesar Rp 450 juta, Pemkab Kubu Raya sebesar Rp 100 juta serta para donatur yang sudah turut andil dalam pembangunan masjid tersebut.

Turut hadir pada acara peresmian tersebut, Direktur Bank Kalbar, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Kalbar dan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kubu Raya serta seluruh jajaran kepengurusan jemaah Masjid Babussalam. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ayani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan Ahmad…

6 hours ago