Categories: Kapuas HuluSport

Buka Open Orpebi Cup Bunut Hulu, Bupati Sis Sebut Olahraga Sebagai Sarana Pererat Tali Silaturahmi dan Persaudaraan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka Open Turnamen Sepak Bola dan Bola Voli Orpebi Cup, Desa Bakong Permai, Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu, pada Jumat (07/07/2023).

Dalam sambutannya, Bupati Fransiskus menyampaikan, selaku pemerintah daerah pihaknya sangat mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut. Menurutnya, kejuaraan seperti ini sangat lah positif, yakni bagaimana secara bersama, semua pihak dapat mengembangkan olahraga, baik itu sepak bola, bola voli dan lainnya, sehingga para pemuda-pemudi di Kapuas Hulu bisa menyalurkan bakat dan hobi dan kemampuannya.

“Jadi ini suatu kegiatan yang sangat bermanfaat, kita mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga. Karena ini untuk kesehatan jiwa dan raga kita,” ujar pria yang karib disapa Bang Sis itu.

Lebih lanjut Bupati Sis menyatakan dukungannya atas terlaksananya kegiatan ini dan semoga kegiatan tersebut bisa terlaksana dengan baik, lancar sampai usai.

“Tentu hal lain daripada pelaksanaan kegiatan olahraga seperti ini, tentu dalam rangka mempererat tali silaturahmi, tali persaudaraan kebersamaan kita,” jelasnya.

“Kalau tidak ada kegiatan sepak bola ini, tentu banyak teman teman kita yang tidak berkumpul di sini, dengan adanya keramaian seperti ini, banyak yang bisa hadir dan bisa bertemu sekaligus bersilaturahmi kembali,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Sis juga mengajak kepada segenap komponen yang hadir untuk terus menjaga kebersamaan ini.

“Jangan menjadikan pertandingan ini suatu hal yang di mana kita harus bersaing, harus mengalahkan satu sama lain, tetapi jadikan pertandingan ini ajang silaturahmi, di mana kita bisa mengembangkan bakat dan juga mencari atlet-atlet potensial untuk Kabupaten Kapuas Hulu ke depan,” pesannya.

“Tentu sekali lagi saya berharap agar selama kegiatan berlangsung, kegiatan ini bisa berjalan dengan aman terkendali, tidak ada hal-hal yang merugikan, baik itu masyarakat, panitia dan secara keseluruhan kegiatan ini bisa berlanjut (hingga) selesai akhirnya nanti,” pungkas Bupati Sis. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

17 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

20 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

21 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

21 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

21 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

22 hours ago