Categories: Kapuas Hulu

Momen Idul Adha, Jiwa Berkurban Terpatri di Partai Gerindra

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Semangat jiwa berkurban turut terpatri di dalam sanubari pengurus Partai Gerindra yang dipimpin oleh Prabowo Subianto di hari raya Idul Adha 1444 Hijriah/2023 Masehi ini.

Di mana Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (DPC Partai Gerindra) Kabupaten Kapuas Hulu ikut mempersembahkan 1 ekor sapi yang disembelih di Sekretariat DPC Partai Gerindra Kabupaten Kapuas Hulu jalan Ahmad Dogom, Kelurahan Hilir Kantor, Kecamatan Putussibau Utara, Sabtu (01/07/2023 )

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kapuas Hulu, Kardi menyatakan, kurban yang dipersembahkan pihaknya memiliki nilai atau makna ungkapan rasa syukur serta ketakwaan kepada Allah SWT, Tuhan Yang Esa, dan juga sebagai bentuk kepedulian sosial untuk berbagi kepada masyarakat yang sekaligus sebagai wujud eksistensi Partai Gerindra di tengah-tengah masyarakat.

Pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Kapuas Hulu. (Foto: Ishaq)

“Berkurban menginspirasikan maupun sebagai penyemangat untuk berbagi dan peduli kepada masyarakat, sebagaimana marwah Partai Gerindra yang solid serta terpatri jiwa rela berkorban untuk masyarakat, bangsa dan negara,” ungkap Sukardi.

Atas nama DPC Partai Gerindra Kabupaten Kapuas Hulu, Sukardi turut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Li Claudia Candra, calon legislatif DPR-RI dapil 2 Kalbar.

“Kami melibatkan panitia kurban (dari) warga Jalan Ahmad Dogom, nantinya sapi kurban itu akan dibagikan kepada warga,” tutur Sukardi yang didampingi Sekretaris DPC Partai Gerindra Kapuas Hulu, Erwan Sanusi dan Anggota DPRD Fraksi Gerindra Kapuas Hulu, Baraun beserta pengurus lainnya. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

36 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago