Categories: PolhumPontianak

Gubernur Sutarmidji Lantik Tiga Kepala Dinas, 14 Jabatan Lagi Menyusul Dalam Waktu Dekat

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji melantik tiga pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar, Selasa (06/06/2023).

Ketiganya yakni Hermanus sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalbar, yang sebelumnya dijabat Manto Saidi. Sementara Manto Saidi sendiri dilantik menjadi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kalbar. Kemudian Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, Erna Yulianti, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar.

“Saya ucapkan selamat kepada yang baru dilantik dan saya berharap segera selesaikan masalah-masalah yang jadi beban tugas yang lama,” ungkap Gubernur Kalbar.

Dirinya juga mengingatkan kepada kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi yang lama, Manto Saidi, untuk menyelesaikan inovasi tentang CSR serta Balai Latihan Pusat Sertifikasi, agar pejabat yang baru bisa langsung meneruskan program tersebut.

“Yang penting saya minta dalam waktu dekat harus selesai, kalau tidak selesai, bagaimana Pak Hermanus mau mengajak perusahaan-perusahaan lain untuk memperbaiki itu, supaya bisa dimanfaatkan dengan maksimal untuk meningkatkan skill (keterampilan) masyarakat Kalbar,” terangnya.

Sementara kepada Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar yang baru, Sutarmijdi meminta segera menyelesaikan segala keperluan program kesehatan yang diperintahkannya, agar dapat melayani masyarakat Kalbar secara maksimal.

“Saya minta ibu Erna untuk segera selesaikan belanja dan semuanya, saya minta ikuti aturan. Sekali lagi saya tekankan untuk ikuti aturan,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Sutarmidji juga menyampaikan bahwa ada 14 jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dan Jabatan Pimpinan lainnya yang masih belum dilantik dan pelantikan tersebut akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Ada eselon 2 dan 3, masih terdapat 14 orang lagi untuk mengisi 5 biro dan 9 orang eselon, karena ada yang pensiun. Kita harus menyesuaikan dengan pengalaman bersangkutan,” terangnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 mins ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

10 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

1 hour ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

2 hours ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago