Categories: Kayong UtaraSosBud

Semah Laut Sebagai Pelestarian Adat dan Tradisi Dalam Pemajuan Kebudayaan

KalbarOnline, Karimata – Pemerintah Kabupaten Kayong Utara semarakkan Semah Laut di Desa Padang, Kecamatan Kepulauan Karimata sebagai pelestarian adat dan tradisi dalam pemajuan kebudayaan, Selasa (09/05/2023).

Kegiatan itu turut dihadiri secara langsung Bupati Kayong Utara, Citra Duani didampingi Ketua TP PKK Kayong Utara, Yayuk Citra Duani serta Kepala OPD terkait, Camat Kepulauan Karimata dan jajaran perangkat Desa Padang, lembaga adat dan tamu undangan.

Dalam sambutannya, Bupati Citra menyampaikan semah laut menjadi sebuah tradisi yang digelar setiap tahun oleh masyarakat Kepulauan Karimata dengan tujuan menjaga kelestarian alam sekaligus sebagai tanda kepada sang pencipta.

“Tradisi serta adat istiadat yang mana sampai sekarang masih dipertahankan, salah satunya ritual semah laut yang dilakukan masyarakat Kecamatan Kepulauan Karimata,” kata Bupati Citra.

Bupati Kayong Utara, Citra Duani memberikan kata sambutan dalam
acara Semah Laut di Desa Padang, Kecamatan Kepulauan Karimata, Selasa (09/05/2023). (Foto: Prokopim)

Selain itu, dalam rangka pelestarian, pemerintah, swasta, masyarakat memiliki tugas dan kewajiban untuk bekerja sama dalam memajukan kebudayaan dan meningkatkan ketahanan budaya khususnya di Kayong Utara.

“Semah laut merupakan tradisi ritual yang dilakukan oleh masyarakat Pulau Karimata terhadap laut sebagai tempat mereka mencari nafkah dan pulau sebagai daratan yang mereka tempati,” ucap Bupati Citra.

“Kepulauan Karimata juga merupakan salah satu wilayah di Kabupaten Kayong Utara yang memiliki kekayaan bumi dan keindahan panorama alam serta keindahan pulau dan pantainya yang sungguh luar biasa, maka pelaksanaan ritual semah laut menjadi salah satu syukur atas melimpahnya hasil laut yang diperoleh,” tambah Bupati Citra. (Santo)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

2 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

16 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

17 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

17 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

17 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago