Categories: PolitikPontianak

Hanura Jadi Partai Pertama di Kalbar yang Daftarkan Bacaleg ke KPU

KalbarOnline, Pontianak – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kalimantan Barat (Kalbar) menyerahkan daftar bakal calon anggota legislatif (bacaleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) tingkat provinsi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalbar, pada Rabu (10/05/2023).

Dengan penyerahan ini, DPD Partai Hanura Kalbar tercatat sebagai partai politik (parpol) pertama di Provinsi Seribu Sungai itu yang menyerahkan daftar bacalegnya dalam rangka untuk mengikuti pemilihan legislatif (pileg) tahun 2024.

Penyerahan daftar bacaleg tersebut dilakukan oleh Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Provinsi Kalbar, Amiruddin M Yamin bersama Sekretaris DPD Partai Hanura Provinsi Kalbar, Dian Eka Muchairi dan Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum (Bapilu) DPD Partai Hanura Kalbar, Suib serta sejumlah fungsionaris.

Kedatangan DPD Hanura Provinsi Kalbar ke KPU pun disambut dengan tarian multi etnis yang menggambarkan keharmonisan Provinsi Kalbar di tengah keberagaman. Selanjutnya, proses pendaftaran bacaleg DPD Partai Hanura Provinsi Kalbar di KPU berlangsung lancar.

Serentak se-Indonesia

Sebagai informasi, Tak hanya di Kalbar, pada hari yang sama, DPC, DPD Partai Hanura se-Indonesia juga melakukan pendaftaran bacalegnya ke KPU di masing-masing daerah secara serentak.

Bahkan pada tingkat DPP, Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang memimpin langsung penyerahan pendaftaran bacaleg tingkat pusat kepada KPU RI. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

13 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

15 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

15 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

15 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

15 hours ago