Categories: Sekadau

Polres Sekadau Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas Jelang Pemilu

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau mengimbau kepada masyarakat agar tidak terpengaruh dengan suhu politik yang dapat berimbas pada gangguan ketertiban dan keamanan masyarakat (kamtibmas) di Kabupaten Sekadau.

“Walaupun beda pilihan dan beda pandangan kita harus saling menjaga kerukunan antar warga untuk menciptakan rasa aman untuk kita semua,” ujar Kasat Binmas Polres Sekadau, AKP Masdar, Jumat (05/05/2023), dalam kegiatan Jum’at Curhat di Aula Kantor Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir.

Dalam kegiatan yang dihadiri Kepala Desa Tanjung beserta sejumlah tokoh masyarakat itu, mewakili Kapolres Sekadau, AKBP Suyono, Masdar turut menyampaikan beberapa poin penting kepada masyarakat, diantaranya agar meningkatkan kewaspadaan terhadap peristiwa kebakaran lahan, mengingat sekarang sudah memasuki musim kemarau.

Kasat binmas juga menyampaikan perintah kapolri melalui Kakorlantas tentang berlakunya lagi tilang manual dan meminta masyarakat agar mentaati peraturan berlalu lintas, seperti mengenakan helm dan memiliki kelengkapan surat kendaraan serta SIM.

Giat diakhiri dengan penanaman pohon pisang secara simbolis oleh Kasat Binmas Polres Sekadau dan Samsudin selaku Kepala desa Tanjung. Simbolisasi penanaman pohon pisang ini diharapkan dapat diikuti masyarakat sebagai upaya menghijaukan dan membuat lingkungan Desa Tanjung lebih asri ke depan. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

3 hours ago

Kalbar Dukung Daud Yordan Rebut Titel Juara Dunia ke-4 pada September Mendatang

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalbar, Harisson menerima kunjungan dari petinju dunia asal Kalimantan Barat,…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Asosiasi Dosen Indonesia Bersama Membangun Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memberikan sambutan pada acara Pelantikan Dewan Pengurus…

3 hours ago

Bukan Tidak Mungkin, Windy Sebut Anak Stunting Pun Bisa Jadi Presiden di Masa Depan

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi…

3 hours ago

Maknai Kebangkitan Nasional dengan Membuka Ruang Imajinasi Peradaban

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional…

3 hours ago