Categories: Pontianak

Wagub Kalbar Minta ASN Selalu Berinovasi dan Manfaatkan Teknologi dalam Melayani Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan mengingatkan agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar untuk melakukan berbagai inovasi dan memanfaatkan teknologi dalam melayani masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Wagub Norsan pada acara pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan IV dan Angkatan V Provinsi Kalbar Tahun 2023 di Aula Bhinneka Tunggal Ika, Kantor BPSDM Provinsi Kalbar, Kamis (04/05/2023).

“Saya berharap adanya inovasi dan menemukan satu permasalahan yang baru guna membiasakan perubahan dan memperbaharui kebiasaan dalam melaksanakan pelayanan publik kepada masyarakat. Diperlukan inovasi dan penggunaan IT atau teknologi dalam mengelola dan menyelenggarakan urusan pemerintahan yang diamanahkan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Wagub Norsan menerangkan, tugas-tugas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat dapat dikatakan berhasil apabila masyarakat sebagai konsumen tidak memberikan respon negatif, dan merasa puas dengan kinerja pelayanan serta adanya survey kepuasaan masyarakat terhadap ASN yang diberikan kepadanya.

“Oleh sebab itu, para pejabat struktural harus mampu merubah model kerja yang biasa-biasa atau yang normal-normal untuk diganti dengan model kerja dengan motivasi yang tinggi dan menyesuaikan dengan perubahan lingkungan yang semakin cepat dan dinamis, sehingga target-target yang telah ditetapkan dapat terealisasikan,” ujarnya.

Dirinya berharap, dengan pelatihan kepemimpinan ini dapat diwujudkan oleh para peserta guna beradaptasi dan responsif dalam mengelola perubahan lingkungan.

“Kepada para peserta ini saya berharap harus mampu bekerja untuk memberikan perubahan bagi peningkatan kinerja pelayanan publik dan mampu beradaptasi dengan perubahan lingkungan yang semakin cepat,” katanya.

“Dan kepada Widyaiswara dapat secara maksimal membagi ilmu dan pengalaman yang dimiliki kepada para peserta pelatihan, berikan bimbingan dan motivasi kepada peserta agar mampu menyelesaikan pelatihan dengan baik serta dapat menciptakan inovasi yang dibutuhkan oleh unit kerjanya guna meningkatkan pelayanan,” sambungnya.

Dalam kesempatan itu, Wagub Kalbar, Ria Norsan turut meresmikan Studio Podcast BPSDM, di mana siniar tersebut sebagai sarana informasi kepada masyarakat melalui media sosial. Kegiatan tersebut turut dihadiri para kepala perangkat daerah di lingkungan Pemprov Kalbar. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

8 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

15 hours ago