Categories: HeadlinesPontianak

Sutarmidji: Semoga Terus Lahir Seperti Veddriq di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Prestasi membanggakan yang diraih atlet panjat tebing asal Kota Pontianak, Provinsi Kalbar, Veddriq Leonardo yang berhasil kembali memecahkan rekor dunia mendapat apresiasi dari Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji.

“Veddriq ini yang pasti memberi semangat pada para atlet di Kalbar untuk maju berbicara di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Sutarmidji, Senin, 1 Mei 2023.

Sutarmidji pun berharap agar prestasi yang diraih Veddriq dapat memacu semangat para atlet olahraga di Kalbar.

“Kita kemarin juga ada apresiasi untuk Veddriq sebagai atlet yang telah mengharumkan nama Kalbar. (Apresiasi) itu sudah ada standarnya dan aturannya. Mudah-mudahan lahir Veddriq-Veddriq lainnya untuk bidang olahraga di Kalbar,” kata Sutarmidji.

Veddriq Leonardo berhasil memecahkan rekor dunia pada Kejuaraan dunia panjat tebing IFSC Climbing World Cup 2023 di Seoul, Korea Selatan. (Foto: Federasi Panjat Tebing Indonesia/FPTI)

Sutarmidji meyakini banyak cabang-cabang olahraga di Kalbar yang sejatinya berpotensi untuk mendapatkan prestasi. Karenanya, olahraga menjadi salah satu perhatian serius Sutarmidji dalam pembangunan.

“Makanya fasilitas olahraga kita perbaiki. Tahun ini akan dibangun GOR seperti Pangsuma itu yang lebih besar. Mudah-mudahan bulan depan itu sudah selesai tendernya karena perencanaannya sebenarnya sudah lama,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Veddriq Leonardo berhasil finish kurang dari 5 detik atau 4,98 detik dalam kejuaraan dunia panjat tebing IFSC Climbing World Cup 2023 pada kategori speed seri pertama putaran kualifikasi di Seoul, Korea Selatan. Atas capaian itu, Veddriq menjadi satu-satunya atlet panjat tebing di dunia yang mencatatkan waktu kurang dari 5 detik.

Capaian ini juga bukan kali pertama diraih Veddriq. Pemuda asal Pontianak itu diketahui telah beberapa kali memecahkan rekor dunia.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

5 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

6 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

13 hours ago