Categories: NasionalPolitik

Sandiaga Ungkap Isi Suratnya ke Prabowo

KalbarOnline, Jakarta – Sandiaga Salahuddin Uno atau yang karib disapa Sandiaga Uno sempat menitipkan sepucuk surat untuk Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto melalui Ketua Harian Partai Gerindra, Dasco.

Penyampaian surat yang didahului dengan pernyataan pamit dari tubuh partai berlambang kepala garuda itu disampaikan Sandiaga saat berkunjung ke rumah dinas jabatan Dasco selaku Wakil Ketua DPR RI Fraksi Gerindra, di Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (23/04/2023).

Dalam kesempatan itu, Sandiaga sempat menjelaskan soal isi surat yang dititipkannya untuk Prabowo Subianto, yang secara umum berisi luapan perasaannya kala berjuang bersama Prabowo di Partai Gerindra.

“Beliau negarawan dan saya berjuang bersama Pak Prabowo dan apa yang saya rasakan saya tuangkan di surat itu dan saya sampaikan ke Pak Dasco,” kata Sandiaga.

Sandiaga menjelaskan, kalau penyampaian surat tersebut merupakan bagian dari etikanya mengundurkan diri dari Partai Gerindra. Ia mengklaim, bahwa penyampaian sepucuk surat itu pun sudah sesuai dengan prosedur yang ada di Partai Gerindra.

“Tentu semua harus ada mekanisme, administrasi, etika, hormat kepada yang saya sangat teladani Pak Prabowo,” kata dia.

Sementara itu, Dasco mengakui kalau dirinya memang telah menerima surat dari Sandiaga Uno untuk diberian ke Prabowo, namun dia belum mengetahui apa isi surat tersebut.

“Tadi juga, sebelum pamit juga sudah menyampaikan satu buah surat saya belum buka tapi isinya,” kata Dasco.

Dasco mengiyakan, kalau kabar hengkangnya Sandiaga ini memang sudah lama beredar di publik, setelah Sandiaga diwacanakan akan pindah ke PPP.

“Iya, barusan kami bicara panjang lebar, tentang beberapa hal yang memang sudah jauh-jauh hari, ada wacana-wacana di publik,” ujarnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

7 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

9 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

9 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

9 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

11 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

11 hours ago