Categories: KesehatanPontianak

Sekda Harisson Pimpin Jalan Santai Bersama Kagama Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Sekda Provinsi Kalbar, Harisson memimpin kegiatan jalan santai bersama Ikatan Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Provinsi Kalbar, di seputaran Waterfront Pontianak, Minggu (12/02/2023).

Dalam kegiatan itu, Harisson didampingi Kadis Disparpora Provinsi Kalbar, Windy Prihastari dan Kadis Kesehatan Provinsi Kalbar, Hary Agung Tjahyadi.

Sekda Kalbar, Harisson didampingi Kadisparpora Provinsi Kalbar, Windy Prihastari dan Kadis Kesehatan Provinsi Kalbar, Hary Agung Tjahyadi. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Jalan sehat yang diadakan oleh Kagama tersebut mengambil rute mulai dari kediaman Rumah Dinas Sekda Kalbar, menuju Waterfront Kapuas dan finish kembali di tempat semula. Kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan sarapan bersama.

Sekda Kalbar dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas partisipasi para alumni Universitas Gajah Mada yang menyempatkan hadir pada kegiatan jalan sehat pada hari ini.

Foto: bersama Ikatan Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Provinsi Kalbar. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

“Terima kasih kepada para rekan-rekan yang telah berkenan hadir. Kegiatan ini rencananya akan digelar rutin dua minggu sekali. Kemudian untuk tempat disesuaikan berdasarkan kesepakatan dari para alumni secara bergantian,” katannya.

“Saya berharap untuk kedepannya, kegiatan ini dapat diselenggarakan dengan lebih semangat dan lebih banyak rangkaiannya,” tambah Harisson. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

2 hours ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

2 hours ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

6 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

7 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

23 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

23 hours ago