Nex Parabola Eksklusif Siarkan Semua Pertandingan Piala Dunia U-20 Indonesia

KalbarOnline, Nasional – PT Mediatama Televisi melalui Nex Parabola akan kembali memanjakan penggemar sepak bola tanah air dengan menyiarkan secara eksklusif semua pertandingan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

Nex Parabola sebagai salah satu bisnis usaha dari Emtek Group yang bergerak di TV Satelit/Direct to Home (DTH) berkesempatan untuk menyiarkan dan menjangkau 17 ribu pulau se-Indonesia, mulai dari wilayah urban (kota), rural hingga remote area (pedusunan dan terpencil).

Ini merupakan turnamen yang ditunggu-tunggu oleh fans bola Indonesia yang akan bertanding di kompetisi dunia U-20 setelah absen selama 44 tahun di Tokyo pada tahun 1979.

“Pada 4 Februari 2023, Nex Parabola telah me-launching paket berlangganan Piala Dunia U-20 dengan promo potongan harga 150 ribu, undian 10 orang bisa nonton langsung pertandingan di World Cup U-20, hingga gratis nonton entertainment (Paket Basic) dan anak-anak (Paket Kids) hingga 30 Juni 2023” ucap Junus Koswara, CEO Nex Parabola.

Sebagai informasi, paket berlangganan tersebut hanya akan dilakukan satu kali untuk mengaktivasi paket Piala Dunia 2023. Artinya, pelanggan yang menggunakan televisi satelit bisa menghemat biaya dan memastikan mendukung Timnas Indonesia pada ajang 4 tahunan sekali yang di gelar dari tgl 20 Mei – 11 Juni di 6 kota.

Selain Piala Dunia U-20, Nex Parabola juga menayangkan pertandingan olahraga top lainnya, seperti Liga Inggris, BRI Liga 1, Champions League, Pro Liga, NBA hingga Tennis. Ada juga entertainment, seperti Movies, Series (AXN, Rock Entertainment, One, Gem) hingga tontonan anak-anak, seperti Animax, Dreamworks dan lain sebagainya.

“Pembelian receiver dan paket berlangganan Nex Parabola bisa ditemukan di Official Online Store Nex Parabola di e-commerce, aplikasi Nex Parabola hingga toko elektronik terdekat,” ungkap Junus. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

28 mins ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

30 mins ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

32 mins ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

36 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

38 mins ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

39 mins ago