Categories: Ketapang

Jelang Cap Go Meh 2574, Sekda Alexander Terima Kedatangan Naga dan Barongsai ke Kantor Bupati Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menyambut langsung atraksi arak-arakan 5 ekor replika naga dan 5 barongsai yang menyambangi Kantor Bupati Ketapang, pada Jumat (03/02/2023) pagi.

Atraksi arak-arakan naga dan barongsai ini dilakukan setelah ritual naga buka mata yang dihelat pada hari ke-13 Imlek dan berakhir dengan prosesi pembakaran naga atau naga tutup mata pada hari ke-16 Imlek dalam rangkaian perayaan Cap Go Meh 2574 di Ketapang.

Tak hanya disaksikan jajaran pegawai yang bekerja di kantor Bupati Ketapang, arak-arakan naga tersebut juga ditonton oleh ratusan warga yang memadati halaman kantor bupati.

“Saya senang bahwa kegiatan budaya ini tetap kita jaga, kita pertahankan dan kita lestarikan. Mudah-mudahan tahun depan semakin meriah dan baik lagi,” ujar Sekda Alexander.

Lebih lanjut beliau menyampaikan, bahwa  pemerintah daerah mendukung seluruh kegiatan etnis yang ada di Kabupaten Ketapang.

“Saya juga mengimbau agar kita semua menjaga kekompakan seluruh etnis, karena Kabupaten Ketapang tidak hanya dimiliki satu orang saja, tapi milik kita bersama,” terangnya.

“Oleh karena itu, mari kita jaga bersama sehingga Ketapang tetap aman, nyaman, kondusif untuk semua suku dan semua agama,” pungkas Sekda Ketapang. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bunda Windy Sosialisasikan Program Inspeksi di SMA Karya Kabupaten Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Bunda Generasi Berencana (Genre) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari hadir mensosialisasikan program Ingat…

6 hours ago

Ada Klub Megawati Eks Redspark, Ini Jadwal Proliga 2024 di Gor Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen nasional bola voli atau Proliga akan digelar di Gedung Olahraga (GOR)…

6 hours ago

Satu Orang Jemaah Haji Pontianak Meninggal Dunia di Arab Saudi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang jemaah haji asal Kalimantan Barat (Kalbar) kembali dilaporkan meninggal dunia di…

6 hours ago

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas KalbarOnline, Pontianak - Expo…

6 hours ago

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

7 hours ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

7 hours ago