Categories: Kubu Raya

Kebakaran Rumah Warga di Teluk Mulus Diduga Akibat Korsleting Listrik

KalbarOnline, Kubu Raya – Musibah kebakaran terjadi di sebuah rumah di wilayah BTN Desa Teluk Mulus, Jalan Adisucipto, Kabupaten Kubu Raya, pada Sabtu (21/01/2023). Peristiwa itu diduga akibat adanya korsleting arus pendek listrik.

Kapolsek Sungai Raya, AKP Hasiholand Saragih saat dikonfirmasi membenarkan, bahwa insiden tersebut diketahui pihaknya sekitar pukul 16.15 WIB, setelah mendapat informasi dari masyarakat.

“Dugaannya korsleting arus pendek listrik,” ujarnya.

Disampaikan Hasiholand, menurut keterang korban, bahwa korban mengetahui rumahnya terbakar pada saat berada di dalam kamar. Karena merasa panas serta mendengar teriakan kebakaran dari orang lain, korban pun keluar dari rumahnya. Ternyata, lanjutnya, pada saat korban melihat keluar, dari atas atap rumahnya terlihat kepulan asap.

Pemadaman api melibatkan 8 unit mobil damkar dengan jumlah kurang lebih 7 personel. (Foto: Jauhari)

“Korban pun segera kembali ke kamar dan menyelamatkan surat-surat berharga, sementara warga setempat melakukan pemadaman api dengan alat seadanya,” tuturnya.

Pemadaman api, kata Hasiholand, turut melibatkan 8 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan jumlah kurang lebih 7 personel. Api berhasil padam pada pukul 17.00 Wib.

“Rumah semi permanen ini dapat terselamatkan atas bantuan damkar dan warga setempat. Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Kerugian akibat kebakaran yang menghanguskan atap dan dek bagunan rumah sekitar 15 persen tersebut saat ini belum bisa dihitung secara materil,” terangnya. (Jau)

Sumber: Humas Polres Kubu Raya/Aipda Ade.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

8 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

8 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

9 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

9 hours ago