Categories: Kapuas Hulu

Danyon RK 644 Walet Sakti Kerahkan Prajurit ke Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka menyambut hari ulang tahun ke 14 tahun 2023, Komandan Batalyon 644 Raider Khusus (RK) Walet Sakti, Letkol Inf Benu Supriyantoko mengerahkan massa prajurit ke Pasar Pagi di Jalan Diponegoro Putussibau, Senin (02/01/2023).

“Adapun pengerahan prajurit Batalyon Walet Sakti adalah untuk melaksanakan karya bhakti di Pasar Pagi Putussibau,” terang Letkol Inf Benu kepada wartawan.

Ia menyampaikan, karya bhakti di Pasar Pagi Putussibau tersebut merupakan salah satu kegiatan dari seluruh rangkaian dalam rangka menyambut HUT ke 14 Batalyon Walet Sakti tahun ini.

Puluhan prajurit Yon RK 644 Walet Sakti melaksanakan karya bhakti di Pasar Pagi, Jalan Diponegoro Putussibau, Senin (02/01/2023). (Foto: Ishaq)

“Kami menggelar berbagai kegiatan, diantaranya karya bhakti yang dipusatkan di Pasar Pagi Jalan Diponegoro Putussibau,” ujarnya.

Karya bhakti ini pun lanjut Letkol Inf Benu, sesuai dengan perintah Pangdam XII Tanjungpura melalui Komandan Brigif, bahwa di manapun berada, karya nyata TNI dapat dirasakan manfaat oleh masyarakat.

“Tujuan dari karya bhakti ini agar Batalyon Walet Sakti selalu dekat masyarakat,” tuturnya.

Ia juga menjelaskan, bahwa puncak HUT ke 14 Batalyon Walet Sakti adalah pada tanggal 7 Januari 2023. Pihaknya juga akan mengadakan donor darah yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kapuas Hulu, pameran alutsista yang dilaksanakan di  Batalyon Walet Sakti.

Puluhan prajurit Yon RK 644 Walet Sakti melaksanakan karya bhakti di Pasar Pagi, Jalan Diponegoro Putussibau, Senin (02/01/2023). (Foto: Ishaq)

“Untuk kegiatan donor darah, saya sudah berkoordinasi dengan wakil bupati sebagai Ketua PMI Kabupaten Kapuas Hulu, sedangkan pasar murah, kami berkoordinasi dengan Bulog Putussibau dan pengusaha,” jelasnya.

Terkait dengan adanya pasar murah, ia berharap dapat membantu masyarakat di tengah kondisi seperti ini, dan kepada masyarakat pula, diharapkannya dapat memanfaatkan momen tersebut dengan sebaik mungkin.

“Saya Danyon RK 644 Walet Sakti mengucapkan terima kasih kepada Dansubdenpom XII 1-6 Tanjungpura beserta Anggotanya, Danramil Putussibau  beserta Anggotanya, prajurit Batalyon Walet Sakti, Anggota Polres Kapuas Hulu, anggota Polsek Putussibau Utara dan kepada Ketua RT yang ikut dalam Karya Bhakti ini di pasar pagi,” pungkas Letkol Inf Benu Supriyantoko. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

55 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

58 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago