Categories: KetapangSosBud

Safari Natal di Nanga Tayap, Sekda Alexander Serahkan Paket Natal di Desa Kayong Hulu

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo melakukan Safari Natal ke Desa Kayong Hulu, Kecamatan Nanga Tayap, Senin (11/12/2022).

Kegiatan yang difokuskan di Rumah Adat Dayak, Desa Kayong Hulu tersebut dirangkai dengan penyerahan paket Natal dari Pemerintah Daerah (Pemda) Ketapang.

Dalam kesempatan tersebut, Sekda mengatakan, kalau Safari Natal merupakan satu diantara bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap pembinaan umat beragama.

“Ini program rutin tahunan yang selalu dilaksanakan pemda, karena ini bagian dari komitmen Pemda dalam melakukan pembinaan terhadap umat beragama,” katanya.

Sekda melanjutkan, bentuk pembinaan terhadap umat beragama tidak hanya sebatas pada kegiatan Safari Natal namun melalui kegiatan lainnya, seperti Safari Ramadhan pada momentum menjelang bulan puasa dan menjelang Idul Fitri serta penyaluran bantuan-bantuan hibah serta lainnya.

“Mendukung kegiatan-kegiatan positif umat beragama merupakan bagian dari komitmen dalam melakukan pembinaan,” tuturnya.

Sekda menambahkan, melalui Safari Natal ini, pemda bisa tetap menjalin silaturahmi dengan masyarakat, khususnya yang mendapatkan bantuan. Ia juga mengharapkan, melalui momentum silaturahmi tersebut didapat pula masukan serta aspirasi masyarakat.

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut, Sekda Alexander didampingi Kepala Dinas Pertanian, Peternakan dan Perkebunan, Kepala Inspektorat, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Kepala BPBD, Kabid Pemdes, Bagian Kesra, Satpol PP dan Prokopim Setda Ketapang. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

1 hour ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

1 hour ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

6 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

7 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

23 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

23 hours ago