Categories: KesehatanPontianak

Wagub Kalbar Ikuti Gowes Sinergi Dalam Rangka Hari Anti Korupsi

KalbarOnline, Pontianak – Tepat pukul 06.00 WIB, Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan didampingi istrinya Erlina mengikuti kegiatan gowes (bersepeda pagi) sinergi dalam rangka Hari Anti Korupsi Sedunia tahun 2022, Jumat (09/12/2022).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Pontianak itu dilepas di halaman Kacab BRI Pontianak dengan rute Jalan Ahmad Yani II dan kembali ke halaman Kacab BRI Pontianak.

Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan memberikan kata sambutan dalam acara gowes dalam rangka Hari Anti Korupsi Sedunia tahun 2022. (Foto: Biro Adpim Pemprov Kalbar For KalbarOnline.com)

Wagub Kalbar menjelaskan, selain utamanya guna memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia 2022, tujuan kegiatan ini juga dimaksudkan dalam rangka bersilaturahmi antara Forkopimda dan pimpinan bank yang ada di wilayah Kalbar.

Orang nomor dua di Kalimantan Barat ini juga mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk selalu membudayakan anti korupsi.

“Jauhi korupsi, kemudian pererat persatuan dan kesatuan antar sesama. Karena dengan bersatu kita akan lebih mudah untuk melakukan apa yang ingin kita capai, demi yakni kesejahteraan masyarakat,” ungkap Norsan. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

33 mins ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

35 mins ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

37 mins ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

41 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

43 mins ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

44 mins ago