Categories: NasionalPontianak

Ketua DWP Kalbar Hadiri HUT ke-23 yang Dipimpin oleh Iriana Jokowi

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari menghadiri secara virtual pelaksanaan Peringatan HUT ke-23 DWP yang diselenggarakan DWP pemerintah pusat, dari Ruang Audio Visual, Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Rabu (07/12/2022).

Peringatan HUT ke-23 dengan tema “Membangun Perempuan Cerdas untuk Memperkuat Pertahanan Keluarga di Era Digital” dihadiri oleh ibu negara, Iriana Joko Widodo (Jokowi).

Iriana dalam kesempatan itu turut memberikan arahan kepada para pengurus Dharma Wanita se-Indonesia. Dimana ia menyampaikan, bahwa menjadi orang tua di era digital tidaklah mudah, karena teknologi yang berkembang sangat cepat memudahkan mengakses berbagai hal, baik hal positif hingga negatif.

Teknologi juga menurutnya, telah mengubah cara-cara lama dengan cara-cara baru.

Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari berfoto bersama jajaran pengurus. (Foto: Biro Adpim Pemprov Kalbar For KalbarOnline.com)

“Semoga Dharma Wanita sukses mewujudkan dan membentuk wanita-wanita tangguh, kuat, hebat dan cerdas di era serba digital,” katanya.

Oleh karenanya, istri orang nomor satu di Indonesia ini mengatakan, para orang tua harus dapat beradaptasi dengan cepat. Terus belajar dan meningkatkan kemampuan agar mampu mendampingi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa untuk meraih impian dan cita-citanya.

“Masa depan bangsa ada ditangan anak-anak kita yang lahir tumbuh besar dan sehat dari keluarga-keluarga Indonesia yang kuat dan tangguh,” ucapnya.

“Saya berharap dengan mengambil momentum Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan tahun ini kita harus mampu membangun perempuan cerdas, memperkuat ketahanan keluarga di era digital,” pungkas Iriana Jokowi. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

6 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

12 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

12 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

13 hours ago